Moskow beri waktu 2 pekan kepada dubes Latvia untuk tinggalkan Rusia

2023-01-28 09:32:51   来源:新华社

Sejumlah orang berjalan di dekat gedung Kementerian Luar Negeri Rusia di Moskow pada 28 Maret 2022. (Xinhua/Bai Xueqi)

   Satu-satunya cara yang dilakukan negara-negara Baltik untuk menunjukkan solidaritas mereka adalah melalui "Russophobia total" dan upaya mempropagandakan permusuhan terhadap Rusia, menurut Kementerian Luar Negeri Rusia.

   MOSKOW, 27 Januari (Xinhua) -- Duta Besar (Dubes) Latvia untuk Rusia Maris Riekstins harus meninggalkan Rusia dalam waktu dua pekan, kata Kementerian Luar Negeri (Kemenlu) Rusia pada Jumat (27/1).

   Kemenlu Rusia memanggil Kuasa Usaha (Charge d'affaires) Latvia Dace Rutka untuk menyampaikan protes terkait keputusan Latvia menurunkan level hubungan diplomatik Rusia-Latvia, ungkap kementerian itu dalam sebuah pernyataan.

   Menteri Luar Negeri Latvia Edgars Rinkevics pada Senin (23/1) mengatakan bahwa negaranya menarik duta besarnya dari Rusia dan menurunkan hubungan diplomatik dengan Rusia ke level kuasa usaha mulai 24 Februari. Rinkevics mengatakan keputusan itu dibuat untuk menunjukkan solidaritas dengan negara tetangganya, Estonia.

   Pihak Kemenlu Rusia menyebut pembelaan Latvia atas keputusannya itu sama sekali tidak dapat diterima. Kemenlu Rusia mengatakan bahwa satu-satunya cara yang dilakukan negara-negara Baltik untuk menunjukkan solidaritas mereka adalah melalui "Russophobia total" dan upaya mempropagandakan permusuhan terhadap Rusia.  Selesai

【记者:Yuan Xinfang 】
原文链接:http://home.xinhua-news.com/rss/newsdetaillink/baa43965abf3db5f73b56e1684af3eb1/1674869573904

财经新闻 ECONOMIC NEWS

24小时排行 LEADERBOARD