Pembangkit listrik di China catat kenaikan pada Desember 2022

2023-01-25 18:51:13   来源:新华社

Foto dari udara yang diabadikan pada 13 April 2022 ini menunjukkan sebuah ladang angin di Kawasan Baru Binhai di Tianjin, China utara. (Xinhua/Zhao Zishuo)

   BEIJING, 25 Januari (Xinhua) -- Output pembangkit listrik di China mengalami kenaikan sebesar 3 persen secara tahunan (year on year/yoy) menjadi 757,9 miliar kilowatt-jam pada Desember 2022, menurut data resmi dari Biro Statistik Nasional (National Bureau of Statistics/NBS) China.

   Sepanjang tahun 2022, total output pembangkit listrik di China meningkat 2,2 persen (yoy) mencapai 8,4 triliun kilowatt-jam, ungkap data tersebut.

   Sebagai perincian, pembangkit listrik termal meningkat tipis 1,3 persen (yoy) pada Desember, dan output pembangkit listrik tenaga air naik 3,6 persen dibandingkan pada tahun sebelumnya, tunjuk data NBS tersebut.

   Pembangkit listrik tenaga nuklir naik 6,6 persen (yoy) pada Desember, sedangkan output pembangkit listrik tenaga angin naik 15,4 persen dibandingkan periode yang sama tahun sebelumnya.  Selesai

【记者:Rong Jiaojiao,Liu Yinglunyidu 】
原文链接:http://home.xinhua-news.com/rss/newsdetaillink/009b79f621e0b6cae667bfc701b25963/1674643879476

财经新闻 ECONOMIC NEWS

24小时排行 LEADERBOARD