JUDUL: Nuri Aslan Terpilih sebagai Wali Kota Sementara Istanbul Setelah Penangkapan Imamoglu
SHOOTING TIME: 26 Maret 2025
DATELINE: 27 Maret 2025
DURASI: 00:01:13
LOKASI: ISTANBUL, Turkiye
KATEGORI: POLITIK
SHOTLIST: (Sumber: Kantor Berita Ihlas)
1. Berbagai cuplikan gedung kota Istanbul
2. Berbagai cuplikan Kota Istanbul memilih wali kota sementara
3. Berbagai cuplikan Nuri Aslan
STORYLINE:
Dewan Kota Istanbul pada Rabu (26/3) memilih Nuri Aslan dari partai oposisi sebagai wali kota sementara, setelah penangkapan Wali Kota Istanbul Ekrem Imamoglu, demikian diumumkan oleh Pemerintah Kota Istanbul.
Aslan, kandidat dari Partai Rakyat Republik (Republican People's Party/CHP) yang merupakan oposisi utama, memimpin perolehan suara dalam dua putaran pertama namun gagal mendapatkan suara mayoritas yang diperlukan.
Pada putaran ketiga, di mana mayoritas sederhana diperlukan, Aslan terpilih dengan 177 suara. Sementara saingannya, Zeynel Abidin Okul dari Partai Keadilan dan Pembangunan (Justice and Development Party/AKP) yang berkuasa, memperoleh 125 suara.
Aslan sebelumnya ditunjuk sebagai wakil wali kota pertama oleh Dewan Kota Istanbul pada 15 April 2024.
Imamoglu ditahan pada 19 Maret dan kemudian secara resmi ditangkap serta diberhentikan dari jabatannya atas tuduhan korupsi pada Minggu (23/3). Sejak saat itu, Imamoglu, yang menyangkal tuduhan tersebut, ditahan di Penjara Marmara yang berada di Distrik Silivri, Istanbul.
Imamoglu, dari CHP, memenangkan masa jabatan kedua sebagai wali kota Istanbul pada Maret 2024, mengalahkan kandidat dari AKP, Murat Kurum.
Koresponden Kantor Berita Xinhua melaporkan dari Istanbul, Turkiye.
(XHTV)