Tingkatkan Hubungan, Wang Yi Gelar Pertemuan dengan Kelompok Persahabatan Jepang-China

2025-03-24 14:07:11   来源:新华社

Wang Yi, anggota Biro Politik Komite Sentral Partai Komunis China (Communist Party of China/CPC) sekaligus Direktur Kantor Komisi Urusan Luar Negeri Komite Sentral CPC, bertemu dengan para perwakilan dari tujuh kelompok persahabatan Jepang-China di Tokyo, Jepang, pada 23 Maret 2025. (Xinhua/Jia Haocheng)

   TOKYO, 24 Maret (Xinhua) -- Wang Yi, anggota Biro Politik Komite Sentral Partai Komunis China (Communist Party of China/CPC) sekaligus Direktur Kantor Komisi Urusan Luar Negeri Komite Sentral CPC, pada Minggu (23/3) bertemu dengan para perwakilan dari tujuh kelompok persahabatan Jepang-China, menyoroti pentingnya kerja sama bilateral di tengah ketidakpastian global.

   Seraya menyebutkan perihal ketidakstabilan yang meningkat dalam situasi internasional, Wang menekankan bahwa China bertekad untuk memikul tanggung jawabnya sebagai kekuatan besar, menjalin kerja sama dengan negara-negara lainnya untuk menjaga perdamaian dan keamanan di Asia, serta mendorong pembangunan dan kemajuan umat manusia.

   Sebagai tetangga dekat dan dua ekonomi global yang besar, China dan Jepang harus mengkaji ulang nilai hubungan keduanya, menegaskan kembali signifikansi persahabatan mereka, memperkuat kerja sama yang saling menguntungkan, dan mengonsolidasikan kekuatan hubungan antarmasyarakat yang bersahabat untuk mendorong pengembangan hubungan China-Jepang yang berkelanjutan, sehat, dan stabil, tutur Wang.

   Sembari mengakui dedikasi jangka panjang dari tujuh kelompok persahabatan tersebut dalam memajukan hubungan bilateral, Wang menyerukan agar mereka terus bergerak maju ke arah kerja sama yang damai dan bersahabat guna memberikan kontribusi baru dalam melindungi kepentingan fundamental masyarakat di kedua negara.

   Wang menguraikan tiga bidang utama untuk penguatan hubungan, termasuk mempertahankan fondasi politik, meningkatkan dialog dan pertukaran di berbagai sektor, dan membina para penerus persahabatan China-Jepang.

   Pernyataan Bersama China-Jepang harus benar-benar dipatuhi, dengan penekanan khusus diberikan pada penanganan isu-isu historis dan masalah Taiwan dengan tepat, dan menolak segala distorsi, pemalsuan, atau tindakan yang merusak fondasi tersebut, demikian ditekankan oleh Wang.

   Dia juga menyerukan dorongan kepada generasi muda agar berpartisipasi secara aktif dalam inisiatif persahabatan, memastikan warisan kerja sama bilateral dapat dilanjutkan.

   Beberapa tokoh lainnya yang turut hadir dalam pertemuan tersebut adalah Hiroshi Moriyama, ketua Persatuan Anggota Parlemen Persahabatan Jepang-China sekaligus sekretaris jenderal Partai Demokratik Liberal (Liberal Democratic Party) Jepang yang berkuasa, Presiden Asosiasi Jepang untuk Promosi Perdagangan Internasional Yohei Kono, serta para pemimpin kelompok persahabatan lainnya.

   Para perwakilan dari kelompok-kelompok tersebut menekankan signifikansi besar dari persahabatan China-Jepang bagi kedua negara dan masyarakat mereka, menjanjikan upaya untuk terus membina pertukaran di tingkat lokal dan pemuda, serta semakin memperkuat ikatan antarmasyarakat China dan Jepang.  Selesai

【记者:程静,陈泽安,李子越,贾浩成 】
原文链接:https://home.xinhua-news.com/v2/rss/newsdetaillink/8074effd5ca5c8b56e2476198501c87b4bbdddd05b8d288b/1742796431000

财经新闻 ECONOMIC NEWS

24小时排行 LEADERBOARD