Sri Lanka akan Kembangkan 100 Objek Wisata Baru

2025-03-06 19:19:30   来源:???

Foto yang diabadikan menggunakan ponsel ini menunjukkan suasana di Kolombo, Sri Lanka, pada 20 Desember 2024. (Xinhua/Chen Dongshu)

   KOLOMBO, 6 Maret (Xinhua) -- Pemerintah Sri Lanka telah mengidentifikasi 100 lokasi baru sebagai objek wisata dan berencana menginvestasikan dana senilai 1 miliar rupee Sri Lanka (1 rupee Sri Lanka = Rp556) untuk membangun infrastruktur dasar di daerah-daerah tersebut, seperti diungkapkan Wakil Menteri Pariwisata Sri Lanka Ruwan Ranasinghe pada Rabu (5/3).

   Sebagai bagian dari program nasional Sri Lanka Bersih (Clean Sri Lanka), yang bertujuan untuk mempromosikan negara yang bermoral dan berkelanjutan secara lingkungan, Sri Lanka juga akan mendirikan pusat-pusat pengunjung tahun ini, ujarnya.

   Pariwisata menjadi sumber utama pendapatan luar negeri Sri Lanka. Negara itu menargetkan 3 juta kunjungan wisatawan pada tahun ini, menurut pernyataan pemerintah.  Selesai

【记者:Rathindra,??,??? 】
原文链接:https://home.xinhua-news.com/v2/rss/newsdetaillink/0ee4e28d24447b4906051c99057b22870175c20270397b23/1741259970000

财经新闻 ECONOMIC NEWS

24小时排行 LEADERBOARD