Yordania Evakuasi 29 Anak dari Gaza untuk Jalani Perawatan Medis

2025-03-06 10:58:00   来源:???

JUDUL: Yordania Evakuasi 29 Anak dari Gaza untuk Jalani Perawatan Medis

SHOOTING TIME: 4 Maret 2025

DATELINE: 5 Maret 2025

DURASI: 00:01:23

LOKASI: Amman

KATEGORI: MILITER/KESEHATAN


SHOTLIST:

1. Berbagai cuplikan ambulans

2. Berbagai cuplikan anak-anak berada di dalam ambulans


STORYLINE:

Total 29 anak dari Gaza beserta keluarga mereka dievakuasi ke Yordania pada Selasa (4/3). Mereka merupakan gelombang pertama dari 2.000 anak yang akan menjalani perawatan medis di negara kerajaan itu.

Angkatan Bersenjata Yordania mengatakan bahwa evakuasi itu dikoordinasi oleh militer Yordania, Organisasi Kesehatan Dunia (WHO), dan Kementerian Kesehatan Yordania sebagai bagian dari inisiatif koridor medis Yordania.

Dalam konferensi pers, Direktur Media Militer Yordania Brigadir Jenderal Mustafa Al-Hiyari menyampaikan bahwa empat anak dievakuasi menggunakan helikopter milik Angkatan Udara Yordania melalui Bandar Udara Militer Marka, sementara 25 lainnya dievakuasi via jalur darat menggunakan ambulans melalui Jembatan Raja Hussein, yang juga dikenal sebagai Jembatan Allenby.

Menurut Al-Hiyari, total pasien yang dirawat di rumah sakit-rumah sakit lapangan Yordania di Gaza dan Tepi Barat sejak awal konflik Hamas-Israel telah melampaui setengah juta orang.


Koresponden Kantor Berita Xinhua melaporkan dari Amman.

(XHTV)

【记者:???,Basel 】
原文链接:https://home.xinhua-news.com/v2/rss/newsdetaillink/0bde82c9f8fb665ff687e1de96dbb7ac92643e86d56e72a4/1741229880000

财经新闻 ECONOMIC NEWS

24小时排行 LEADERBOARD