Kapasitas Pembangkit Listrik Terpasang China akan Lampaui 3,6 Miliar Kilowatt pada 2025

2025-02-28 14:41:44   来源:???

Foto yang diabadikan menggunakan drone pada 2 November 2024 ini menunjukkan bilah turbin angin di sebuah perusahaan produsen peralatan tenaga angin di wilayah Rudong, Kota Nantong, Provinsi Jiangsu, China timur. (Xinhua/Song Yanhua)

   BEIJING, 28 Februari (Xinhua) -- China bertujuan meningkatkan total kapasitas pembangkit listrik terpasangnya menjadi lebih dari 3,6 miliar kilowatt pada 2025, kata Administrasi Energi Nasional (National Energy Administration/NEA) China pada Kamis (27/2).

   China akan berupaya meningkatkan produksi energi tahun ini. Negara tersebut berencana mempertahankan output minyak mentah di atas 200 juta ton dan menambah kapasitas pembangkit listrik energi baru lebih dari 200 juta kilowatt.

   Menurut NEA, total kapasitas pembangkit listrik China diperkirakan akan mencapai 10,6 triliun kilowatt-jam pada 2025.

   Dalam hal transformasi energi hijau dan rendah karbon, proporsi kapasitas pembangkit listrik energi nonfosil diperkirakan akan meningkat menjadi sekitar 60 persen, sementara porsi energi nonfosil dalam total konsumsi energi diperkirakan akan mencapai sekitar 20 persen.

   Zhang Xing, selaku juru bicara NEA, mengatakan penelitian dan pengembangan (litbang) dari peralatan teknologi energi utama masih perlu diperkuat, dan reformasi sistem serta mekanisme energi perlu ditingkatkan lebih lanjut.

   China akan mempromosikan pembangunan berkualitas tinggi dan keamanan energi tingkat tinggi untuk mendukung pemulihan ekonomi mereka yang berkelanjutan dan untuk memenuhi kebutuhan energi masyarakat yang berkembang demi kehidupan yang lebih baik, imbuh Zhang.  Selesai

【记者:???,???,??(??) 】
原文链接:https://home.xinhua-news.com/v2/rss/newsdetaillink/0bde82c9f8fb665ff5838a21d50f69b1f80b3b0e49bc9c7e/1740724904000

财经新闻 ECONOMIC NEWS

24小时排行 LEADERBOARD