Kamboja peringati Hari Kemerdekaan ke-71

2024-11-10 11:54:04   来源:新华社

JUDUL: Kamboja peringati Hari Kemerdekaan ke-71

SHOOTING TIME: 8 November 2024

DATELINE: 10 November 2024

DURASI: 00:03:08

LOKASI: Phnom Penh

KATEGORI: POLITIK


SHOTLIST:

1. Berbagai cuplikan perayaan Hari Kemerdekaan


STORYLINE:

Kamboja pada Sabtu (9/11) memperingati 71 tahun kemerdekaannya dari penjajahan Prancis.

Perayaan itu digelar di bawah pengawasan Raja Kamboja Norodom Sihamoni dan dihadiri oleh Perdana Menteri Kamboja Hun Manet, Presiden Senat Kamboja Samdech Techo Hun Sen, dan Presiden Majelis Nasional Kamboja Khuon Sudary.

Para perwakilan korps diplomatik asing turut menghadiri acara tersebut, yang berlangsung selama satu jam di Monumen Kemerdekaan di Phnom Penh, ibu kota Kamboja.

Dalam perayaan itu, Sihamoni meletakkan karangan bunga dan menyalakan api kemenangan seremonial di dalam Monumen Kemerdekaan untuk melambangkan kemerdekaan negara.

Dalam teks yang diunggah ke platform media sosial resminya pada Sabtu, Hun Sen mengatakan bahwa tanggal 9 November mengingatkan rakyat Kamboja akan misi mulia yang diluncurkan oleh mendiang Bapak Raja Kamboja Norodom Sihanouk untuk menuntut kemerdekaan dari koloni Prancis.

"Raja Norodom Sihanouk, sang Bapak Kemerdekaan, telah mengorbankan tenaga fisik dan mental dalam perjuangan kerajaannya demi meraih kemerdekaan penuh bagi Kamboja," tuturnya.

Di pengujung acara, burung merpati dan balon dilepaskan sebagai simbol kemerdekaan dan kebebasan.

Negara Asia Tenggara tersebut meraih kemerdekaannya pada 9 November 1953, setelah 90 tahun berada di bawah pemerintahan kolonial Prancis.


Koresponden Kantor Berita Xinhua melaporkan dari Phnom Penh.

(XHTV)

【记者:vanpov 】
原文链接:https://home.xinhua-news.com/v2/rss/newsdetaillink/0ee4e28d24447b49187f6b385f87d8a01c85e36c0d80e53c/1731210844000

财经新闻 ECONOMIC NEWS

24小时排行 LEADERBOARD