(241105) -- KAIRO, 5 November, 2024 (Xinhua) -- Para pengunjung berpose untuk difoto bersama dalam upacara peluncuran T2, model SUV off-road pertama produksi Jetour Auto, di Kairo, Mesir, pada 4 November 2024. Jetour Auto, sebuah merek otomotif asal China, meluncurkan model SUV off-road pertamanya, yakni T2, di Kairo pada Senin (4/11) malam waktu setempat. Mengusung tema "Wisata Bersama" (Travel Together), upacara peluncuran tersebut digelar oleh Jetour di Benteng Saladin, salah satu landmark paling ternama di Kairo, ibu kota Mesir. Acara itu dihadiri oleh 600 lebih tamu dari Mesir dan China, termasuk kalangan dealer mobil, pakar otomotif, pemengaruh internet, dan perwakilan media. (Xinhua/Wang Dongzhen)
【记者:王东震 】
原文链接:https://home.xinhua-news.com/v2/rss/newsdetaillink/2b2fc3a80ec80b15c850b0c560ee3bbb0b26155747feaf88/1730869821000