Potret Timur Tengah: Menikmati budaya China di Pecinan Riyadh

2022-12-10 16:19:13   来源:新华社

Foto yang diabadikan pada 5 Desember 2022 ini menunjukkan sejumlah bangunan dan lampion di Pecinan di zona Boulevard World di Riyadh, Arab Saudi. (Xinhua/Wang Dongzhen)
   RIYADH, 9 Desember (Xinhua) -- Pecinan di Kota Riyadh, ibu kota Arab Saudi, adalah tempat yang tidak boleh Anda lewatkan jika Anda tertarik dengan budaya China. Di tempat ini, Anda bisa menemukan seni berganti topeng dalam opera Sichuan, seni lukis gula karamel, dan kaligrafi China.
   Dibuka pada 22 November sebagai bagian dari Riyadh Season 2022, Pecinan Riyadh yang didekorasi dengan banyak lampion merah dan payung kertas minyak khas China menampilkan pula sejumlah bangunan dan budaya China tradisional.

Orang-orang mengunjungi Pecinan di zona Boulevard World di Riyadh, Arab Saudi, pada 5 Desember 2022. (Xinhua/Sui Xiankai)

Foto yang diabadikan pada 5 Desember 2022 ini menunjukkan sejumlah bangunan di Pecinan di zona Boulevard World di Riyadh, Arab Saudi. (Xinhua/Wang Dongzhen)

Foto yang diabadikan pada 5 Desember 2022 ini menunjukkan seni berganti topeng dalam opera Sichuan yang dipentaskan di Pecinan di zona Boulevard World di Riyadh, Arab Saudi. (Xinhua/Wang Dongzhen)

Foto yang diabadikan pada 5 Desember 2022 ini menunjukkan seni lukis gula karamel tradisional China yang ditampilkan di Pecinan di zona Boulevard World di Riyadh, Arab Saudi. (Xinhua/Wang Dongzhen)

Foto yang diabadikan pada 5 Desember 2022 ini menampilkan pertunjukan kembang api di Boulevard World Riyadh Season di Riyadh, Arab Saudi. (Xinhua/Wang Dongzhen)

【记者:Shuai Anning,Wang Dongzhen 】
原文链接:http://home.xinhua-news.com/rss/newsdetaillink/87105fb7964b8e3ba32a172ed2a93d3c/1670660357784

财经新闻 ECONOMIC NEWS

24小时排行 LEADERBOARD