(241014) -- MINYA, 14 Oktober, 2024 (Xinhua) -- Foto yang diabadikan pada 13 Oktober 2024 ini menunjukkan lokasi tabrakan kereta di Provinsi Minya, Mesir. Sedikitnya 20 orang terluka dalam tabrakan kereta pada Minggu (13/10) pagi waktu setempat di Provinsi Minya, Mesir selatan, dengan tidak ada korban jiwa sejauh ini, kata Kementerian Kesehatan Mesir. Kecelakaan itu terjadi ketika sebuah lokomotif bertabrakan dengan bagian belakang rangkaian kereta yang sedang melaju dari Provinsi Aswan, Mesir selatan, ke ibu kota Kairo, menyebabkan dua gerbong kereta tergelincir, kata otoritas perkeretaapian Mesir. (Xinhua/Mohamed Asad)
【记者:穆罕默德·阿萨 】
原文链接:https://home.xinhua-news.com/v2/rss/newsdetaillink/fa0fe3b54d6c397a7d5eefea485a95c62c6b364f969bca58/1728876501000