China catat lebih dari 2 miliar perjalanan penumpang selama liburan "pekan emas"

2024-10-09 08:21:18   来源:新华社

Para penumpang terlihat di ruang tunggu Stasiun Kereta Harbin di Harbin, Provinsi Heilongjiang, China timur laut, pada 7 Oktober 2024. (Xinhua/Zhang Tao)

   BEIJING, 9 Oktober (Xinhua) -- Lebih dari 2 miliar perjalanan penumpang tercatat selama masa libur Hari Nasional China yang berlangsung selama sepekan hingga Senin (7/10), yang dikenal sebagai "pekan emas", demikian menurut Kementerian Transportasi China pada Selasa (8/10).

   Dari 1 hingga 7 Oktober, rata-rata perjalanan penumpang harian mencapai lebih dari 286 juta perjalanan, naik 3,9 persen dari periode libur Hari Nasional China tahun lalu.

   Dari total tersebut, sebanyak 131 juta perjalanan dilakukan dengan kereta, dengan rata-rata perjalanan harian naik 6,3 persen secara tahunan (year on year) menjadi 18,75 juta.

   Sementara itu, rata-rata perjalanan udara harian mencapai 2,3 juta perjalanan selama periode liburan tersebut, melonjak 11,1 persen dari setahun sebelumnya.

   Perjalanan darat menggunakan kendaraan bermotor yang dilakukan selama periode tersebut mencapai 1,85 miliar, sementara jumlah perjalanan melalui jalur air mencapai 9,8 juta, papar kementerian tersebut.  Selesai

【记者:周乾宪,叶昊鸣,陈雍容(一读) 】
原文链接:https://home.xinhua-news.com/v2/rss/newsdetaillink/fa0fe3b54d6c397af648e2e74aea2111a87359cffd4da0e6/1728433278000

财经新闻 ECONOMIC NEWS

24小时排行 LEADERBOARD