PM Mesir: Eskalasi sepihak Israel dapat picu perang regional komprehensif

2024-10-03 17:06:13   来源:新华社

JUDUL: PM Mesir: Eskalasi sepihak Israel dapat picu perang regional komprehensif

SHOOTING TIME: 2 Oktober 2024

DATELINE: 3 Oktober 2024

DURASI: 00:00:46

LOKASI: Kairo

KATEGORI: POLITIK


SHOTLIST:

1. Berbagai cuplikan gedung kabinet di Ibu Kota Administratif

2. Berbagai cuplikan perdana menteri Mesir memimpin rapat kabinet (Sumber: Kabinet Mesir)


STORYLINE:

Perdana Menteri (PM) Mesir Mostafa Madbouly pada Rabu (2/10) memperingatkan bahwa eskalasi sepihak Israel dapat menyebabkan perang regional yang komprehensif, demikian menurut pernyataan dari kabinet Mesir.

Dalam pernyataan tersebut, Madbouly mengatakan bahwa eskalasi ketegangan regional pada Selasa (1/10) menandai titik balik yang berbahaya, dan menggarisbawahi perlunya komunitas internasional serta kekuatan-kekuatan berpengaruh untuk turun tangan mewujudkan gencatan senjata segera demi menjaga keamanan dan stabilitas regional.

Dia juga menekankan bahwa Mesir mengecam eskalasi Israel di Lebanon selatan dan menolak segala upaya untuk merongrong kedaulatan Lebanon.

Kabinet Mesir menyerukan gencatan senjata segera di Lebanon dan Jalur Gaza, mengatakan hal itu merupakan faktor penting yang mengarah pada deeskalasi.

Israel baru-baru ini mengintensifkan serangan udaranya di Beirut dan daerah pinggirannya untuk menargetkan para pejabat dan fasilitas Hizbullah, sementara pada saat yang sama berhasil masuk ke Lebanon dalam apa yang mereka sebut sebagai operasi darat "terbatas."

Iran meluncurkan sekitar 180 rudal balistik ke sejumlah target di Israel pada Selasa malam waktu setempat. Teheran mengeklaim bahwa tindakan ini merupakan balasan atas pembunuhan yang dilakukan Israel terhadap pemimpin Hamas Ismail Haniyeh, pemimpin Hizbullah Hassan Nasrallah, dan komandan senior Korps Garda Revolusi Islam (Islamic Revolutionary Guard Corps/IRGC) Iran Abbas Nilforoushan, serta meningkatnya "aksi jahat" Israel yang didukung Amerika Serikat terhadap warga Lebanon dan Palestina.

Konfrontasi antara Hizbullah dan Israel meningkat tajam setelah Israel mengumumkan pergeseran fokus militer dari Jalur Gaza ke front utara pada pertengahan September.

Hal ini mengintensifkan bentrokan antara Israel dan Hizbullah, yang dimulai pada 8 Oktober 2023, ketika Hizbullah mulai meluncurkan roket ke Israel sebagai bentuk solidaritas terhadap Hamas di Gaza, yang memicu tembakan artileri Israel dan serangan udara balasan Israel di Lebanon tenggara.


Koresponden Kantor Berita Xinhua melaporkan dari Kairo.

(XHTV)

【记者:余福卿,杨依然,董修竹 】
原文链接:https://home.xinhua-news.com/v2/rss/newsdetaillink/2a35eae0944f521e9e16a6adfdf746c782dd94981fc89f83/1727946373000

财经新闻 ECONOMIC NEWS

24小时排行 LEADERBOARD