China serukan pencegahan gejolak lebih lanjut di Timur Tengah

2024-10-03 10:58:44   来源:新华社

   BEIJING, 3 Oktober (Xinhua) -- China menyerukan kepada masyarakat internasional, terutama negara-negara besar yang memiliki pengaruh, untuk memainkan peran konstruktif dan menghindari gejolak lebih lanjut di Timur Tengah, kata juru bicara (jubir) Kementerian Luar Negeri China pada Rabu (2/10).

   Pada Selasa (1/10) waktu Beijing, Israel melancarkan serangan darat di Lebanon selatan. Pada Rabu (2/10) pagi, Iran melancarkan serangan militer terhadap Israel.

   China sangat prihatin atas gejolak di Timur Tengah, kata jubir tersebut, seraya menyatakan bahwa China menentang pelanggaran kedaulatan, keamanan, dan integritas teritorial Lebanon, serta menentang tindakan-tindakan yang memicu permusuhan dan mengeskalasi ketegangan.

   China meyakini bahwa pertempuran yang berlarut-larut di Gaza merupakan akar penyebab kekacauan di Timur Tengah, dan semua pihak harus segera berupaya mencapai gencatan senjata yang komprehensif dan langgeng, imbuh jubir tersebut.  Selesai

【记者:袁睿 】
原文链接:https://home.xinhua-news.com/v2/rss/newsdetaillink/9d30c28c909075c19e16a6adfdf746c723351c487b0bf731/1727924324000

财经新闻 ECONOMIC NEWS

24小时排行 LEADERBOARD