Seorang polisi tewas dalam serangan terhadap konvoi diplomat di Pakistan barat laut

2024-09-23 19:00:45   来源:新华社

JUDUL: Seorang polisi tewas dalam serangan terhadap konvoi diplomat di Pakistan barat laut

SHOOTING TIME: 22 September 2024

DATELINE: 23 September 2024

DURASI: 00:00:40

LOKASI: Islamabad

KATEGORI: LAINNYA


SHOTLIST:

1. Berbagai cuplikan lokasi serangan

2. Berbagai cuplikan rumah sakit


STORYLINE:

Seorang polisi tewas dan tiga lainnya terluka ketika mengawal sekelompok diplomat yang melakukan perjalanan dari Provinsi Khyber Pakhtunkhwa di Pakistan barat laut menuju Islamabad, ibu kota Pakistan, pada Minggu (22/9), seperti diungkapkan Kementerian Luar Negeri Pakistan.

Sebuah kendaraan polisi pengawal dihantam oleh alat peledak rakitan di Distrik Swat, Provinsi Khyber Pakhtunkhwa, yang mengakibatkan jatuhnya korban jiwa dari pihak kepolisian, menurut pihak kementerian itu dalam sebuah pernyataan.

Kelompok diplomat tersebut telah kembali dengan selamat ke Islamabad, tambah pernyataan itu.

Sumber-sumber kepolisian mengatakan kepada Xinhua bahwa delegasi diplomat itu terdiri dari para duta besar, atase, dan keluarga mereka, didampingi oleh para perwakilan dari kamar dagang setempat.

Belum ada kelompok yang mengaku bertanggung jawab atas serangan tersebut. Area itu telah ditutup untuk penyelidikan lebih lanjut.


Koresponden Kantor Berita Xinhua melaporkan dari Islamabad.

(XHTV)

【记者:张敬尧,蒋超,Ahmad Kamal 】
原文链接:https://home.xinhua-news.com/v2/rss/newsdetaillink/5020e2055cf5ab152b42c58052a4fbf0ed93a5689757b6a9/1727089245000

财经新闻 ECONOMIC NEWS

24小时排行 LEADERBOARD