Empat PLTA di Sungai Jinsha hadirkan peluang besar bagi pembangunan ramah lingkungan

2022-12-06 16:16:57   来源:新华社

JUDUL: Empat PLTA di Sungai Jinsha hadirkan peluang besar bagi pembangunan ramah lingkungan

DATELINE: 5 Desember 2022

DURASI: 00:01:37

LOKASI: CHENGDU, China

KATEGORI: LINGKUNGAN

 

SHOTLIST:

1. Berbagai cuplikan pembangkit listrik tenaga air (PLTA)

2. SOUNDBITE 1 (Bahasa Mandarin): LIU ZHIHUI, Asisten Manajer, Ketua Partai, PLTA Xiluodu

3. SOUNDBITE 2 (Bahasa Mandarin): DUAN KAILIN, Manajer, Ketua Partai, PLTA Xiangjiaba

4. SOUNDBITE 3 (Bahasa Mandarin): HE WEI, Ketua Partai, Departemen Teknik dan Konstruksi PLTA Baihetan

 

STORYLINE:

Pada saat China dengan giat mempromosikan penerapan energi bersih, empat pembangkit listrik tenaga air (PLTA) skala besar yang berada di sepanjang Sungai Jinsha di negara itu menghadirkan berbagai peluang besar bagi pembangunan ramah lingkungan.

Sungai Jinsha merupakan hulu Sungai Yangtze, sungai terpanjang di China.

Potensi tenaga air yang dapat dimanfaatkan di sungai tersebut mencapai 121 juta kilowatt.

Empat PLTA, yaitu Xiangjiaba, Xiluodu, Wudongde, dan Baihetan, semuanya telah dioperasikan.

Keempat PLTA tersebut dapat secara efektif mengoptimalkan struktur energi China, membawa berbagai manfaat bagi lingkungan dan ekonomi.

SOUNDBITE 1 (Bahasa Mandarin): LIU ZHIHUI, Asisten Manajer, Ketua Partai, PLTA Xiluodu

"Total listrik yang dihasilkan dari PLTA Xiluodu mencapai 532 miliar kilowatt-jam (kWh), menghemat 160 juta ton batu bara standar dan mengurangi 440 juta ton emisi karbon dioksida."

SOUNDBITE 2 (Bahasa Mandarin): DUAN KAILIN, Manajer, Ketua Partai, PLTA Xiangjiaba

"Sejak PLTA itu dioperasikan 10 tahun yang lalu, total listrik yang dihasilkan mencapai 303,6 miliar kWh, mengurangi konsumsi batu bara standar hingga lebih dari 91 juta ton serta mengurangi emisi karbon dioksida hingga 250 juta ton. Hal ini memberikan kontribusi positif bagi target 'karbon ganda' negara kita."

SOUNDBITE 3 (Bahasa Mandarin): HE WEI, Ketua Partai, Departemen Teknik dan Konstruksi PLTA Baihetan

"Kami saat ini berencana membangun basis energi bersih baru di sepanjang Sungai Jinsha. Basis baru tersebut akan mencakup aplikasi energi bersih yang melibatkan tenaga bayu, tenaga surya, dan pumped-storage guna lebih lanjut meningkatkan kualitas pembangunan ramah lingkungan."

 

Koresponden Kantor Berita Xinhua melaporkan dari Chengdu, China.

(XHTV)

【记者:Xue Chen 】
原文链接:http://home.xinhua-news.com/rss/newsdetaillink/abb9aae69cb21fd573b56e1684af3eb1/1670314620497

财经新闻 ECONOMIC NEWS

24小时排行 LEADERBOARD