China serukan penyelesaian friksi perdagangan dengan UE melalui dialog dan konsultasi

2024-09-13 11:54:38   来源:新华社

   BEIJING, 13 September (Xinhua) -- Juru Bicara (Jubir) Kementerian Luar Negeri China Mao Ning pada Kamis (12/9) menyerukan Uni Eropa (UE) untuk bekerja sama dengan China guna menyelesaikan friksi perdagangan dengan semestinya melalui dialog dan konsultasi.

   Hal ini disampaikan oleh Mao saat dimintai komentar mengenai pernyataan Perdana Menteri Spanyol Pedro Sanchez pada Rabu (11/9) dalam sebuah konferensi pers sebelum menuntaskan lawatannya ke China. Sanchez mengatakan bahwa Spanyol mempertimbangkan kembali posisinya terkait tarif impor UE atas kendaraan listrik (electric vehicle/EV) buatan China. Dia menyerukan bukan hanya kepada negara-negara anggota UE tetapi juga Komisi Eropa untuk mempertimbangkan kembali posisi mereka, serta menekankan bahwa Brussel dan Beijing perlu mencapai kompromi yang menghindari perang perdagangan dan mengupayakan solusi.

   "China mengapresiasi pernyataan Perdana Menteri Sanchez, yang mencerminkan pemikirannya yang rasional dan objektif," kata Mao, menambahkan bahwa perkembangan sektor EV merupakan kepentingan China dan juga UE.

   "Kita perlu bekerja sama dan mengatasi tantangan bersama, yang akan bermanfaat bagi perusahaan dan konsumen kita, serta mendorong transisi hijau di China, Eropa, dan bahkan dunia," ujar jubir tersebut.

   Menyebutkan bahwa China selama ini telah menunjukkan ketulusan terbaik untuk aktif menemukan solusi yang sesuai dengan peraturan Organisasi Perdagangan Dunia (WTO) dan dapat diterima oleh kedua belah pihak, Mao mengatakan pihak UE diharapkan akan lebih mendengarkan suara-suara yang rasional dan objektif, sepenuhnya menyadari potensi komplementaritas serta kerja sama China dan UE di sektor EV, menunjukkan fleksibilitas dan ketulusan, bekerja sama dengan China untuk menyelesaikan friksi perdagangan dengan semestinya melalui dialog dan konsultasi, juga mempromosikan perkembangan hubungan perdagangan yang kuat dan stabil antara China dan UE.  Selesai

【记者:温馨 】
原文链接:https://home.xinhua-news.com/v2/rss/newsdetaillink/6b313ed30650ccec9dda4fdbca1bf780d7905d2ad48707ce/1726199678000

财经新闻 ECONOMIC NEWS

24小时排行 LEADERBOARD