JUDUL: Jerman akan tekan migrasi ilegal lewat pemberlakuan kembali kontrol perbatasan
SHOOTING TIME: Rekaman terbaru
DATELINE: 12 September 2024
DURASI: 00:03:25
LOKASI: FRANKFURT, Jerman
KATEGORI: MASYARAKAT
SHOTLIST:
1. Berbagai cuplikan Frankfurt (Oder) di Jerman
2. Berbagai cuplikan Slubice di Polandia
STORYLINE:
Menteri Dalam Negeri Jerman Nancy Faeser memerintahkan pemberlakuan kembali pemeriksaan paspor di semua perbatasan darat guna mengurangi jumlah orang yang memasuki negara itu tanpa visa, seperti dilansir kantor berita Jerman dpa pada Senin (9/9) mengutip sumber-sumber pemerintah.
Langkah itu bertujuan untuk menekan migrasi tidak teratur dan mengatasi berbagai ancaman terkait terorisme Islamis dan kejahatan terorganisasi lintas batas, sebut sumber-sumber itu kepada dpa.
Jerman sebelumnya telah mengimplementasikan kontrol perbatasan dengan Polandia, Swiss, dan Republik Ceko tahun lalu untuk membendung arus migran gelap.
Keputusan itu diambil menyusul serangkaian aksi kejahatan dengan kekerasan di Jerman, termasuk serangan penikaman bulan lalu di Kota Solingen, Jerman barat, yang menewaskan tiga orang. Tersangka dalam insiden tersebut merupakan seorang imigran asal Suriah.
Kanselir Jerman Olaf Scholz menggambarkan insiden itu sebagai "aksi teror terhadap kita semua." Menanggapi serangan itu, pemerintah Jerman bertekad mengintensifkan upayanya dalam memerangi imigrasi ilegal dan terorisme.
Koresponden Kantor Berita Xinhua melaporkan dari Frankfurt, Jerman.
(XHTV)