JUDUL: Sumber sebut tentara Israel tewaskan 6 warga Palestina di Tepi Barat
SHOOTING TIME: 5 September 2024
DATELINE: 6 September 2024
DURASI: 00:01:27
LOKASI: TEPI BARAT, Palestina
KATEGORI: MILITER
SHOTLIST:
1. Berbagai cuplikan pemakaman di Kota Tubas, Tepi Barat, pascaserangan Israel
STORYLINE:
Tentara Israel menewaskan enam warga Palestina di Kota Tubas, Tepi Barat, pada Kamis (5/9), demikian disampaikan sumber-sumber medis dan keamanan Palestina.
Kementerian Kesehatan Palestina melaporkan bahwa lima warga Palestina tewas dalam serangan udara Israel yang menyasar kendaraan mereka di Tubas, yang terletak di bagian barat laut Tepi Barat.
Korban keenam ditembak mati oleh tentara Israel di kamp Far'a, Tubas selatan, kata Perhimpunan Bulan Sabit Merah (Red Crescent Society) Palestina, seraya menambahkan bahwa pasukan Israel sempat menutup akses ke lokasi korban selama beberapa jam.
Pasukan Pertahanan Israel (Israel Defense Forces/IDF) mengatakan telah melancarkan serangan drone di kamp Far'a dan tiga serangan lainnya di Tubas pada Kamis pagi waktu setempat. IDF menyatakan serangan-serangan tersebut menyasar kelompok bersenjata Palestina yang melakukan penembakan dan melempar alat peledak ke arah para tentara dalam sebuah serangan.
Gubernur Tubas Ahmed al-Asaad mengatakan kepada Xinhua bahwa serangan Israel menyebabkan kehancuran ekstensif pada infrastruktur dan layanan di kamp Far'a.
Di Jenin, pasukan Israel melanjutkan serangan untuk hari kesembilan secara beruntun. Menurut Wali Kota Jenin Nidal Obeidi, serangan yang masih berlangsung itu mengakibatkan kerusakan parah pada infrastruktur lokal, dengan tingkat kerusakan secara keseluruhan belum dapat dipastikan.
Kementerian Kesehatan Palestina melaporkan bahwa sejak 28 Agustus, operasi militer Israel di Tepi Barat telah menyebabkan 39 warga Palestina tewas dan 145 lainnya luka-luka. Sebanyak 691 warga Palestina tewas di Tepi Barat sejak konflik Gaza pecah pada Oktober 2023, imbuh pihak kementerian tersebut.
Koresponden Kantor Berita Xinhua melaporkan dari Tepi Barat, Palestina.
(XHTV)