JUDUL: 11 orang tewas akibat banjir dan tanah longsor di Filipina
SHOOTING TIME: 1-2 September 2024
DATELINE: 2 September 2024
DURASI: 00:02:13
LOKASI: Manila
KATEGORI: LAIN-LAIN
SHOTLIST:
1. Berbagai cuplikan banjir yang dipicu oleh badai tropis Yagi
STORYLINE:
Banjir dan tanah longsor yang dipicu oleh badai tropis Yagi telah menewaskan sedikitnya 11 orang di Filipina, ungkap pihak berwenang pada Senin (2/9).
Badai itu memicu guyuran hujan di sebagian besar Pulau Luzon, pulau utama di negara itu, termasuk Metro Manila.
Yagi, yang juga dikenal dengan nama Enteng di Filipina, merupakan topan kelima yang melanda negara itu tahun ini.
Rata-rata 20 topan menghantam Filipina setiap tahun.
Negara kepulauan itu rentan terhadap siklon tropis yang memicu hujan lebat, banjir, dan angin kencang, yang mengakibatkan jatuhnya korban jiwa serta kerusakan hasil panen dan properti.
Pada 2013, Topan Haiyan mengakibatkan hilangnya 6.300 nyawa dan menyebabkan kerugian sekitar 12,9 miliar dolar AS (1 dolar AS = Rp15.536) di negara tersebut.
Koresponden Kantor Berita Xinhua melaporkan dari Manila.
(XHTV)