Huawei laporkan kenaikan pendapatan penjualan 34,3 persen pada H1 2024

2024-08-30 10:31:43   来源:新华社

Foto yang diabadikan pada 14 April 2024 ini menunjukkan stan Huawei dalam ajang Pameran Produk Konsumen Internasional China (China International Consumer Products Expo/CICPE) keempat di Haikou, ibu kota Provinsi Hainan, China selatan. (Xinhua/Yang Guanyu)

   SHENZHEN, 30 Agustus (Xinhua) -- Raksasa teknologi China Huawei membukukan kenaikan pendapatan penjualan sebesar 34,3 persen dalam basis tahunan (year on year/yoy) menjadi 417,5 miliar yuan (1 yuan = Rp2.170) atau sekitar 58,6 miliar dolar AS (1 dolar AS = Rp15.476) pada paruh pertama (H1) tahun ini, demikian ungkap perusahaan tersebut pada Kamis (29/8).

   Selama periode tersebut, perusahaan juga mencatat margin laba bersih sebesar 13,2 persen. Kinerja bisnis perusahaan secara keseluruhan sejalan dengan ekspektasi, menurut Xu Zhijun, Rotating Chairman Huawei.

   Angka-angka sebelumnya menunjukkan bahwa, pada H1 2023, pendapatan penjualannya mencapai 310,9 miliar yuan, menandai kenaikan 3,1 persen (yoy), dengan margin laba bersih sekitar 15 persen.  Selesai

【记者:姚雨璘,白瑜,李斯博一读 】
原文链接:https://home.xinhua-news.com/v2/rss/newsdetaillink/b9ced3864341efd66e13d5f71c431e2a68c300c55c187cd6/1724985103000

财经新闻 ECONOMIC NEWS

24小时排行 LEADERBOARD