Suhu yang lebih tinggi dari biasanya diperkirakan akan landa Jepang hingga November 2024

2024-08-26 15:37:55   来源:新华社

Orang-orang berjalan melewati sebuah jalan di Tokyo, Jepang, pada 4 Juli 2024. (Xinhua/Zhang Xiaoyu)

   TOKYO, 26 Agustus (Xinhua) -- Badan pengamatan cuaca Jepang mengatakan bahwa suhu udara di seluruh negeri mulai September hingga November akan lebih panas dari biasanya, dengan curah hujan yang lebih tinggi dari biasanya.

   Badan Meteorologi Jepang (Japan Meteorological Agency/JMA) pekan ini merilis prakiraan cuaca untuk tiga bulan ke depan.

   Sistem tekanan tinggi Pasifik kemungkinan besar akan tetap berada di bagian tenggara Jepang dan mendorong angin barat yang berembus di bagian utara Jepang lebih jauh ke utara dibanding biasanya, yang kemungkinan besar akan membuat kepulauan Jepang diselimuti udara hangat, menurut JMA.

   Suhu udara di seluruh Jepang diperkirakan akan lebih tinggi dari biasanya pada September dan Oktober, sebut JMA.

   Pada November mendatang, suhu udara diperkirakan akan menjadi normal atau lebih tinggi di bagian utara dan timur Jepang, serta mendekati suhu normal di bagian barat Jepang serta di Okinawa dan Amami.  Selesai

【记者:涂一帆,张笑宇 】
原文链接:https://home.xinhua-news.com/v2/rss/newsdetaillink/b9ced3864341efd6b2fb30c4301963e5e226e47a74d0442f/1724657875000

财经新闻 ECONOMIC NEWS

24小时排行 LEADERBOARD