Rusia sebut pasukan Ukraina di Kursk dimobilisasi untuk serangan baru

2024-08-20 19:01:40   来源:新华社

Foto yang diabadikan pada 13 Agustus 2024 ini menunjukkan sebuah bangunan yang rusak di Kursk, Rusia. (Xinhua/Str)

   MOSKOW/KIEV, 20 Agustus (Xinhua) -- Pasukan Ukraina memindahkan posisi mereka ke lokasi lain di daerah Kursk, Rusia, dan mempersiapkan serangan baru, demikian disampaikan seorang pejabat Rusia pada Senin (19/8).

   Militer Rusia mempertahankan kendalinya atas situasi tersebut, lapor Tass mengutip Apty Alaudinov, wakil kepala Direktorat Militer-Politik Utama Kementerian Pertahanan Rusia.

   Sebagian besar pasukan Ukraina yang berupaya bergerak maju berhasil dilumpuhkan bersama sebagian persenjataan mereka, ujarnya, seraya menambahkan bahwa unit-unit yang tersisa bergerak ke area baru, kemungkinan untuk melancarkan serangan dari sudut yang berbeda.

   Sementara itu, marinir Armada Laut Hitam Rusia mengklaim telah menangkap seorang pelaku sabotase dan kelompok yang terdiri dari 19 prajurit Ukraina di dekat Desa Olgovka di Daerah Kursk, ungkap otoritas keamanan Rusia kepada media pada Senin.

   Salah satu tujuan utama operasi Ukraina di daerah Kursk, Rusia, adalah untuk menciptakan zona penyangga di wilayah Rusia, kata Presiden Ukraina Volodymyr Zelensky pada Minggu (18/8) malam waktu setempat.

   Panglima Angkatan Udara Ukraina Mykola Oleshchuk pada Minggu mengatakan bahwa pasukan angkatan udara menyerang jembatan utama kedua di daerah Kursk. Pada Jumat (16/8), Ukraina mengumumkan telah menghancurkan sebuah jembatan di Kota Glushkovo.  Selesai

【记者:李铭 安晓萌 】
原文链接:https://home.xinhua-news.com/v2/rss/newsdetaillink/d00b839bc1523c2fb91d93348103eb430656cc909ef475be/1724151700000

财经新闻 ECONOMIC NEWS

24小时排行 LEADERBOARD