Menengok bayi panda raksasa di Hong Kong yang penasaran jelajahi dunia

2024-08-20 16:29:05   来源:新华社

JUDUL: Menengok bayi panda raksasa di Hong Kong yang penasaran jelajahi dunia

SHOOTING TIME: 18 Agustus 2024

DATELINE: 19 Agustus 2024

DURASI: 00:00:39

LOKASI: HONG KONG, China

KATEGORI: MASYARAKAT


SHOTLIST:

1. Berbagai cuplikan bayi panda raksasa (Sumber: Ocean Park Hong Kong)

2. Berbagai cuplikan panda raksasa (Dokumentasi)


STORYLINE:

Berdasarkan video terbaru yang dirilis akhir pekan lalu di akun media sosial Ocean Park di Daerah Administratif Khusus (Special Administrative Region/SAR) Hong Kong, seekor bayi panda raksasa yang baru lahir terlihat merangkak di bawah selimutnya yang nyaman, kemudian dengan penuh rasa ingin tahu mengangkat kepala sambil mengeluarkan suara.

Karena bayi panda raksasa masih belum bisa mengatur suhu tubuhnya secara mandiri, selimut memberikan kehangatan dan kenyamanan yang penting bagi bayi panda. 

Pemerintah SAR Hong Kong pada pekan lalu mengumumkan kelahiran sepasang bayi panda kembar.

Dua bayi kembar itu, seekor betina dan seekor jantan, merupakan anak dari Ying Ying dan Le Le, dua panda raksasa yang dihadiahkan oleh pemerintah pusat China kepada Hong Kong pada 2007. Pada Maret tahun ini, Ying Ying dan Le Le berhasil melakukan perkawinan alami di Ocean Park.

Setelah lima bulan mengandung, panda raksasa betina Ying Ying akhirnya melahirkan bayi kembarnya pada Kamis (15/8) pukul 02.05 dan 03.27 dini hari.


Koresponden Kantor Berita Xinhua melaporkan dari Hong Kong, China.

(XHTV)

【记者:禹丽贞,刘展威 】
原文链接:https://home.xinhua-news.com/v2/rss/newsdetaillink/54fd6e47a78709291130fee59327524f6bd34e45d3408ca1/1724142545000

财经新闻 ECONOMIC NEWS

24小时排行 LEADERBOARD