Pesawat angkut nirawak berukuran besar dan bermesin ganda buatan China rampungkan penerbangan uji coba perdana

2024-08-15 10:12:10   来源:新华社

JUDUL: Pesawat angkut nirawak berukuran besar dan bermesin ganda buatan China rampungkan penerbangan uji coba perdana

SHOOTING TIME: 11 Agustus 2024

DATELINE: 15 Agustus 2024

DURASI: 00:01:03

LOKASI: CHENGDU, China

KATEGORI: TEKNOLOGI


SHOTLIST:

1. Berbagai cuplikan pesawat angkut nirawak

2. Berbagai cuplikan uji terbang 


STORYLINE:

Pesawat angkut nirawak berukuran besar dan bermesin ganda buatan China berhasil merampungkan penerbangan perdananya dari Bandar Udara (Bandara) Umum Zigong Fengming di Provinsi Sichuan, China barat daya, pada Minggu (11/8).

Penerbangan uji coba tersebut berlangsung sekitar 20 menit, dengan semua sistem berfungsi secara normal, menurut pengembang pesawat itu.

Pesawat tersebut dikembangkan secara independen oleh Sichuan Tengden Sci-tech Innovation Co., Ltd., sebuah perusahaan dalam negeri terkemuka untuk penelitian, manufaktur, dan aplikasi kendaraan udara pintar, serta dirancang untuk memenuhi permintaan pasar.

Pesawat itu memiliki lebar sayap 16,1 meter dan tinggi 4,6 meter, dengan ruang kargo sebesar 12 meter kubik dan kapasitas muatan komersial mencapai 2 ton.

Pesawat tersebut memiliki fitur bongkar-muat yang mudah, keandalan dan tingkat keamanan yang tinggi, serta tingkat kecerdasan yang tinggi. Pesawat itu juga diharapkan dapat memberikan dukungan bagi China untuk memperluas skenario transportasi kargo udara dan menciptakan jenis logistik pintar baru dalam ekonomi ketinggian rendah.


Koresponden Kantor Berita Xinhua melaporkan dari Chengdu, China.

(XHTV)

【记者:薛晨 】
原文链接:https://home.xinhua-news.com/v2/rss/newsdetaillink/0ee4e28d24447b49eff15064585f25ad8d00a89d755645fb/1723687930000

财经新闻 ECONOMIC NEWS

24小时排行 LEADERBOARD