Unit pertama proyek PLTA CPEC terhubung ke jaringan listrik di Pakistan barat laut

2024-08-13 18:38:57   来源:新华社

JUDUL: Unit pertama proyek PLTA CPEC terhubung ke jaringan listrik di Pakistan barat laut

SHOOTING TIME: 12 Agustus 2024

DATELINE: 13 Agustus 2024

DURASI: 00:00:41

LOKASI: Islamabad

KATEGORI: EKONOMI


SHOTLIST:

1. Berbagai cuplikan stasiun Pembangkit Listrik Tenaga Air (PLTA) Suki Kinari dan para stafnya


STORYLINE:

Unit pertama proyek Pembangkit Listrik Tenaga Air (PLTA) Suki Kinari yang dibangun China di Pakistan barat laut telah terhubung ke jaringan untuk pembangkitan listrik pada Senin (12/8).

Pencapaian ini menandai bahwa proyek di bawah kerangka kerja Koridor Ekonomi China-Pakistan (China-Pakistan Economic Corridor/CPEC) itu telah mengambil langkah paling penting menuju operasi komersial.

He Xiongfei, wakil manajer umum China Energy Construction Overseas Investment Company Ltd., yang berinvestasi dan mengimplementasikan proyek tersebut, mengatakan kepada Xinhua bahwa PLTA itu mulai menyalurkan listrik bersih ke warga setempat setelah unit pertama terhubung ke jaringan listrik nasional Pakistan.

Proyek tersebut diharapkan dapat menyediakan listrik bersih yang terjangkau bagi lebih dari 1 juta rumah tangga Pakistan setiap tahunnya di masa mendatang, ujar manajer asal China itu.

Proyek PLTA tersebut akan berkontribusi pada penyesuaian struktur energi listrik nasional Pakistan, mengurangi kesenjangan antara pasokan dan permintaan listrik, serta membantu mendorong infrastruktur dan pembangunan ekonomi di negara Asia Selatan itu, imbuhnya.

Terletak di Distrik Mansehra, Provinsi Khyber Pakhtunkhwa, proyek PLTA berkapasitas 884 megawatt tersebut, yang memasang empat unit impuls, mulai dibangun pada Januari 2017.

Setelah resmi beroperasi nanti tahun ini, proyek itu akan menghasilkan sekitar 3,21 miliar kilowatt-jam listrik bersih setiap tahunnya, menggantikan 1,28 juta ton batu bara dan mengurangi 2,52 juta ton emisi karbon dioksida per tahun, ungkap manajer China tersebut.

Diluncurkan pada 2013, CPEC merupakan proyek utama dari Inisiatif Sabuk dan Jalur Sutra (Belt and Road Initiative/BRI) yang diusulkan oleh China. CPEC merupakan sebuah koridor yang menghubungkan Pelabuhan Gwadar di Provinsi Balochistan di Pakistan barat daya dengan Kashgar di Daerah Otonom Uighur Xinjiang di China barat laut. Proyek itu menyoroti kerja sama energi, transportasi, dan industri pada fase pertama, dan pada fase kedua, akan meluas ke berbagai bidang, di antaranya pertanian dan mata pencaharian.


Koresponden Kantor Berita Xinhua melaporkan dari Islamabad.

(XHTV)

【记者:张敬尧,蒋超,Ali Jaswal,Ahmad Kamal 】
原文链接:https://home.xinhua-news.com/v2/rss/newsdetaillink/67e6a88c04ed759be60fb0e7b70ea7437b9947b670db38ab/1723545537000

财经新闻 ECONOMIC NEWS

24小时排行 LEADERBOARD