JUDUL: Bank sentral Australia pertahankan suku bunga 4,35 persen terlepas dari tekanan inflasi
SHOOTING TIME: 6 Agustus 2024
DATELINE: 7 Agustus 2024
DURASI: 00:00:54
LOKASI: SYDNEY, Australia
KATEGORI: EKONOMI
SHOTLIST:
1. Berbagai cuplikan bank sentral Australia, Reserve Bank of Australia (RBA)
2. Berbagai cuplikan gedung Exchange Center
3. Berbagai cuplikan Australian Securities Exchange (ASX)
STORYLINE:
Bank sentral Australia, Reserve Bank of Australia (RBA), mempertahankan suku bunga acuan di angka 4,35 persen pada Selasa (6/8), mengingat inflasi masih berada di atas titik tengah dari kisaran target 2-3 persen.
Dewan RBA mengatakan dalam pernyataannya bahwa pihaknya memutuskan untuk mempertahankan suku bunga acuan di angka 4,35 persen dan suku bunga yang dibayarkan pada saldo Exchange Settlement di angka 4,25 persen.
Inflasi turun secara substansial sejak puncaknya pada 2022, seiring suku bunga yang lebih tinggi berhasil membuat permintaan dan penawaran agregat mendekati keseimbangan, kata dewan RBA, seraya menambahkan bahwa bagaimanapun juga, inflasi masih berada di atas titik tengah dari kisaran target 2-3 persen.
Secara mendasar, sebagaimana diwakili oleh angka rata-rata yang dipangkas, Indeks Harga Konsumen (IHK) naik 3,9 persen secara tahunan (year on year/yoy) hingga kuartal Juni, menurut pernyataan itu.
Prospek ekonomi tidak pasti dan data terbaru menunjukkan bahwa proses mengembalikan inflasi ke angka target berjalan lambat dan sulit, kata dewan RBA.
"Mengembalikan inflasi ke target dalam jangka waktu yang wajar tetap menjadi prioritas tertinggi dewan," kata pernyataan itu.
Koresponden Kantor Berita Xinhua melaporkan dari Sydney, Australia.
(XHTV)