Pesawat jet C919 buatan China mengudara di rute reguler kelima

2024-08-06 09:55:34   来源:新华社

 Sebuah pesawat jet penumpang China C919 tampil dalam ajang Singapore Airshow yang berlangsung di Singapura pada 20 Februari 2024. (Xinhua/Then Chih Wey)

   XI'AN, 6 Agustus (Xinhua) -- Pesawat penumpang berukuran besar yang dikembangkan secara mandiri oleh China, C919, mulai beroperasi pada rute baru yang menghubungkan Beijing dengan Xi'an, ibu kota Provinsi Shaanxi di China barat laut pada Senin (5/8), menurut operatornya, China Eastern Airlines.

   Penerbangan MU2113, yang mengangkut 139 penumpang, lepas landas dari Bandar Udara Internasional Xianyang, Xi'an, pada pukul 16.00 waktu setempat menuju Beijing, menandai peluncuran rute komersial reguler kelima C919.

   Layanan tersebut beroperasi setiap hari, dengan penerbangan kembali dari Beijing pada pukul 20.00 waktu setempat. Durasi penerbangan itu kurang lebih 2,5 jam.

   C919 merampungkan penerbangan komersial pertamanya pada Mei 2023 dan sejak saat itu beroperasi secara reguler antara Shanghai dan Chengdu, ibu kota Provinsi Sichuan, China barat daya.

   Hingga Sabtu (3/8), C919 telah menyelesaikan 3.133 penerbangan, melayani hampir 420.000 penumpang.  Selesai

【记者:马逍然,刘彤,孙雯骥一读 】
原文链接:https://home.xinhua-news.com/v2/rss/newsdetaillink/309f12db93670a2013a9faee118b3bc016e5f6244a32021d/1722909334000

财经新闻 ECONOMIC NEWS

24小时排行 LEADERBOARD