Pameran buku internasional Alexandria ditutup, catatkan rekor jumlah pengunjung

2024-07-30 10:31:19   来源:新华社

JUDUL: Pameran buku internasional Alexandria ditutup, catatkan rekor jumlah pengunjung

SHOOTING TIME: 23 Juli 2024

DATELINE: 30 Juli 2024

DURASI: 00:01:32

LOKASI: ALEXANDRIA, Mesir

KATEGORI: MASYARAKAT


SHOTLIST:

1. Berbagai cuplikan pengunjung di Pameran Buku Internasional Bibliotheca Alexandrina ke-19


STORYLINE:

Pameran Buku Internasional Bibliotheca Alexandrina ke-19 berakhir pada Minggu (28/7) di Alexandria, sebuah kota Mediterania di Mesir, dengan rekor jumlah pengunjung yang belum pernah tercatat sebelumnya, demikian disampaikan salah satu staf pameran buku tersebut.

"Lebih dari 100.000 orang mengunjungi pameran buku yang berlangsung selama dua pekan ini, sebuah angka yang memecahkan rekor," kata Mohammed Sulieman, kepala sektor komunikasi budaya Bibliotheca Alexandrina sekaligus penyelia umum pameran buku tersebut, kepada Xinhua.

Resmi dibuka pada 15 Juli, pameran tersebut diselenggarakan oleh Bibliotheca Alexandrina, perpustakaan utama dan pusat kebudayaan di Kota Alexandria, dalam kerja sama dengan General Egyptian Book Organization (GEBO) serta Asosiasi Penerbit Mesir dan Arab.

Sekitar 77 perusahaan penerbitan dan percetakan dari Mesir dan negara-negara Arab lainnya mengikuti pameran tahun ini, ungkap situs web perpustakaan itu.

"Selain itu, lebih dari 160 seminar, pertemuan publik, malam puisi, lokakarya pelatihan, dan kegiatan interaktif diadakan selama pameran tersebut," imbuh Sulieman.

Acara ini juga membahas berbagai masalah dan topik, terutama mengenai penerbitan di Mesir, masalah dalam pengumpulan warisan populer, tren desain buku, dan masa depan jurnalisme di Mesir, lanjutnya.


Koresponden Kantor Berita Xinhua melaporkan dari Alexandria, Mesir.

(XHTV)

【记者:杨依然,余福卿,董修竹,mahmoud fouly 】
原文链接:https://home.xinhua-news.com/v2/rss/newsdetaillink/54fd6e47a7870929efda174d85052ef426c51e86c3c8a104/1722306679000

财经新闻 ECONOMIC NEWS

24小时排行 LEADERBOARD