Bintang tenis Italia Jannik Sinner mengembalikan pukulan dalam pertandingan semifinal tunggal putra French Open melawan Carlos Alcaraz dari Spanyol di Paris pada 7 Juni 2024. (Xinhua/Meng Dingbo)
Bintang tenis Italia Jannik Sinner mundur dari Olimpiade Paris akibat penyakit radang amandel.
PARIS, 25 Juli (Xinhua) -- Petenis nomor satu dunia Jannik Sinner pada Rabu (24/7) mengumumkan mundur dari Olimpiade Paris akibat penyakit radang amandel, hanya tiga hari sebelum turnamen tenis dimulai.
Petenis Italia berusia 22 tahun itu mengunggah di media sosial bahwa dia mulai merasa kurang sehat setelah menjalani latihan selama sepekan. Meski sudah menghabiskan beberapa hari untuk beristirahat, dokter menyarankan Sinner untuk absen di Olimpiade Paris.
"Absen di Olimpiade adalah kekecewaan besar karena ajang itu adalah salah satu target utama saya musim ini. Saya begitu menantikan kesempatan untuk mewakili negara saya di ajang yang sangat penting ini," katanya dalam bahasa Italia.
Sinner merayakan poin yang diraih dalam pertandingan final tunggal putra Australian Open melawan Daniil Medvedev dari Rusia di Melbourne pada 28 Januari 2024. (Xinhua/Chu Chen)
Sinner telah meraih empat gelar di nomor tunggal tahun ini, termasuk gelar Grand Slam pertamanya di Australian Open pada Januari lalu. Setelah mencapai semifinal di French Open, dia menjadi petenis Italia pertama yang menduduki peringkat teratas dunia.
Mundurnya petenis Italia itu membuka jalan bagi petenis nomor dua dunia sekaligus peraih 24 gelar Grand Slam, Novak Djokovic, untuk menyabet gelar juara Olimpiade pertamanya.
Kompetisi tenis Olimpiade Paris 2024 akan berlangsung di Stade Roland Garros yang ikonis, venue French Open, mulai 27 Juli hingga 4 Agustus mendatang. Ini akan menjadi kompetisi tenis Olimpiade pertama yang dihelat di lapangan tanah liat sejak Olimpiade Barcelona 1992 dan yang pertama di venue Grand Slam sejak Olimpiade London 2012. Selesai