Sejumlah jet tempur F-16 milik Angkatan Udara Turkiye terlihat di Konya, Turkiye, pada 15 Juni 2023. (Xinhua/Mustafa Kaya)
Norwegia akan menyumbangkan enam unit jet tempur F-16 kepada Ukraina mulai tahun ini. Norwegia memensiunkan armada F-16 mereka pada 2021 saat bertransisi ke jet baru F-35.
OSLO, 11 Juli (Xinhua) -- Norwegia akan menyumbangkan enam unit jet tempur F-16 kepada Ukraina, dengan rencana akan mulai mengirimkan pesawat tersebut pada tahun ini, ungkap pemerintah Norwegia dalam sebuah pernyataan pada Rabu (10/7).
Tahun lalu, pemerintah Norwegia memutuskan untuk menyumbangkan beberapa unit F-16 kepada Ukraina di bawah kerangka kerja yang dipimpin oleh Denmark, Belanda, dan Amerika Serikat (AS).
Foto yang diabadikan pada 27 Februari 2022 ini menunjukkan kepulan asap di langit Kiev, Ukraina. (Xinhua/Lu Jinbo)
Norwegia memensiunkan armada F-16 mereka pada 2021 sebagai bagian dari transisi ke jet tempur multiperan baru F-35. Selesai