Menilik patung kepala Alexander Agung yang ditemukan di Turkiye

2023-09-22 14:51:41   来源:新华社

JUDUL: Menilik patung kepala Alexander Agung yang ditemukan di Turkiye

DATELINE: 22 September 2023

DURASI: 00:00:37

LOKASI: ISTANBUL, Turkiye

KATEGORI: KEBUDAYAAN



SHOTLIST: 

1. Berbagai cuplikan foto patung marmer kepala Raja Alexander III dari Makedonia


STORYLINE: 


Sebuah patung marmer kepala Raja Alexander III dari Makedonia, yang dikenal sebagai Alexander Agung, ditemukan di bagian barat Laut Hitam, Turkiye, demikian menurut otoritas setempat pada Kamis (21/9).

Penemuan tersebut terjadi dalam ekskavasi yang sedang berlangsung di Teater Kuno Prusias ad Hypium di Provinsi Duzce, kata pemerintah kota setempat di situs webnya.


Mereka menyampaikan bahwa patung tersebut telah dikirim ke Museum Duzce Konuralp untuk dilakukan pemeriksaan dan kemudian dipamerkan.

Sementara itu, pihak museum menyatakan bahwa kepala Alexander yang berukuran 23 cm dari ujung kepala hingga leher tersebut berasal dari abad ke-2 Masehi.

"Raja tersebut digambarkan dengan sorot mata yang dalam dan menatap ke atas serta mulut yang sedikit terbuka yang tidak memperlihatkan giginya," ungkap pernyataan museum tersebut yang dikutip oleh pemerintah kota.

"Gaya rambut panjang dan keriting yang tergerai hingga ke leher di kedua sisinya dan dua jambul rambut di bagian tengah dahi, yang dibelah ke arah belakang dan samping, terlihat seperti surai pada seekor singa," ujar pihak museum, mengungkapkan bahwa gambaran tersebut merupakan ciri khas dari Alexander Agung.

Dalam proyek ekskavasi yang telah dilakukan selama empat tahun, para arkeolog dari kota itu telah menemukan sebagian besar teater kuno tersebut dan mengekskavasi berbagai kerajinan tangan serta patung-patung bersejarah di situs tersebut.


Koresponden Kantor Berita Xinhua melaporkan dari Istanbul, Turkiye.

(XHTV)

【记者:Wang Feng,S AfarRajabov,Eda Celik 】
原文链接:http://home.xinhua-news.com/rss/newsdetaillink/3fbead03ec24301fc833255356dd87af/1695365506299

财经新闻 ECONOMIC NEWS

24小时排行 LEADERBOARD