Kebakaran lalap kantor pusat dan gedung pemerintah di Khartoum saat bentrokan terus berlanjut

2023-09-18 17:16:56   来源:新华社

 JUDUL: Kebakaran lalap kantor pusat dan gedung pemerintah di Khartoum saat bentrokan terus berlanjut

DATELINE: 18 September 2023

DURASI: 00:01:06

LOKASI: Khartoum

KATEGORI: MILITER


SHOTLIST:

1. Rekaman video ponsel dari media sosial menunjukkan api membubung dari gedung-gedung pemerintah di Khartoum


STORYLINE:

Bentrokan sengit antara Angkatan Bersenjata Sudan (SAF) dan paramiliter Pasukan Dukungan Cepat (Rapid Support Forces/RSF) berlanjut hingga hari kedua pada Minggu (17/9) di sekitar markas Komando Umum tentara Sudan.

Cuplikan video yang diunggah di sejumlah platform media sosial dan diverifikasi oleh Xinhua menunjukkan kebakaran melalap kantor pusat dan gedung pemerintah di sebelah barat Komando Umum tentara Sudan di pusat kota Khartoum.

Cuplikan video itu menunjukkan kebakaran melalap menara Greater Nile Petroleum Operating Company, salah satu perusahaan minyak terbesar di Sudan.

Video tersebut juga menunjukkan kebakaran melalap gedung Otoritas Spesifikasi dan Pengukuran Sudan serta menara Kementerian Kehakiman Sudan di Khartoum.

RSF dalam pernyataannya pada Minggu menuding SAF melakukan pengeboman terhadap gedung dan kantor pusat pemerintah.

"Pesawat-pesawat tempur tentara Sudan terus melakukan pengeboman yang disengaja terhadap infrastruktur dan utilitas penting di Khartoum dengan tujuan untuk menghancurkan mereka," kata RSF dalam pernyataannya.

Sudan telah menyaksikan bentrokan mematikan antara SAF dan RSF di Khartoum dan daerah lain sejak 15 April, yang mengakibatkan sedikitnya 3.000 orang tewas dan lebih dari 6.000 lainnya luka-luka, menurut Kementerian Kesehatan Sudan.


Koresponden Kantor Berita Xinhua melaporkan dari Khartoum.

(XHTV)


【记者:Wang Hao 】
原文链接:http://home.xinhua-news.com/rss/newsdetaillink/17f3c71d2524e174f17a541bb5900b47/1695028618756

财经新闻 ECONOMIC NEWS

24小时排行 LEADERBOARD