JUDUL: Skala industri komputasi China capai 2,6 triliun yuan pada 2022
DATELINE: 16 September 2023
DURASI: 00:01:48
LOKASI: CHANGSHA, China
KATEGORI: TEKNOLOGI
SHOTLIST:
1. Berbagai cuplikan suasana konferensi
2. SOUNDBITE (Bahasa Mandarin): XUE QIKUN, Akademisi dari Akademi Ilmu Pengetahuan China, Presiden Southern University of Science and Technology
STORYLINE:
Skala industri komputasi China mencapai 2,6 triliun yuan (1 yuan = Rp2.110) atau sekitar 362,2 miliar dolar AS (1 dolar AS = Rp15.357) pada 2022, menurut Konferensi Komputasi Dunia (World Computing Conference) 2023, yang diadakan di Changsha, Provinsi Hunan, China tengah, pada 14-16 September.
Selama enam tahun terakhir, China telah mengirim lebih dari 20,91 juta peladen (server) umum dan 820.000 server kecerdasan buatan (artificial intelligence/AI), demikian dipaparkan dalam buku putih yang dirilis oleh Akademi Teknologi Komunikasi dan Informasi China pada konferensi itu.
SOUNDBITE (Bahasa Mandarin): XUE QIKUN, Akademisi dari Akademi Ilmu Pengetahuan China, Presiden Southern University of Science and Technology
"Saat ini kita sedang menghadapi revolusi kuantum kedua. Di atas fondasi yang tercipta selama lebih dari 100 tahun terakhir, kita dapat menyusun sistem kuantum atas inisiatif kita sendiri, sehingga dapat mengembangkan beberapa teknologi baru termasuk komputasi kuantum, komunikasi kuantum, pengukuran dan pengindraan presisi kuantum, dan sebagainya. Peluang penting yang melibatkan revolusi industri akan datang. China harus memahami tren ini dan bersiap."
Mengusung tema "Mengalkulasi Dunia untuk Menciptakan Era Baru - Perubahan Baru dalam Industri Komputasi" (Calculating the World to Create a New Era - New Changes in the Computing Industry), konferensi itu berfokus pada sejumlah bidang seperti komputasi mutakhir, infrastruktur digital, serta AI dan masyarakat pintar.
Koresponden Kantor Berita Xinhua melaporkan dari Changsha, China.
(XHTV)