Pameran Helikopter China ke-6 dibuka di Tianjin

2023-09-15 14:33:19   来源:新华社

Sejumlah orang mengunjungi Pameran Helikopter China ke-6 di Kota Tianjin, China utara, pada 14 September 2023. Pameran Helikopter China ke-6 dibuka di Tianjin pada Kamis (14/9), dengan menyoroti inovasi, pembangunan, dan kerja sama yang saling menguntungkan. (Xinhua/Zhao Zishuo)

   TIANJIN, 15 September (Xinhua) -- Pameran Helikopter China ke-6 dibuka pada Kamis (14/9) di Kota Tianjin, China utara, dengan menyoroti inovasi, pembangunan, dan kerja sama yang saling menguntungkan.

   Dengan luas area ekshibisi sekitar 160.000 meter persegi, pameran itu mempertunjukkan sebanyak 65 helikopter dan kendaraan udara nirawak (unmanned aerial vehicle/UAV), menarik partisipasi dari 350 lebih peserta pameran, termasuk banyak produsen helikopter besar dunia. Benda pameran yang beragam dengan berbagai teknologi seperti kecerdasan buatan (artificial intelligence/AI), realitas virtual (virtual reality/VR), dan interaksi manusia-mesin juga dipamerkan.

   Pameran selama empat hari ini akan menyelenggarakan berbagai kegiatan seperti pameran, forum, pertunjukan udara, peluncuran produk baru, dan negosiasi bisnis, serta bertujuan untuk mendorong inovasi, kerja sama, dan pengembangan industri helikopter global. Pameran ini diperkirakan akan menarik lebih dari 60.000 pengunjung.

   Acara itu diselenggarakan oleh pemerintah Kota Tianjin, Aviation Industry Corporation of China, dan Angkatan Darat Tentara Pembebasan Rakyat (People's Liberation Army/PLA) China.  Selesai

【记者:Song Rui,Liang Zi,Huang Zechen,Yao Yuanyidu 】
原文链接:http://home.xinhua-news.com/rss/newsdetaillink/2918449f2a33707773b56e1684af3eb1/1694759602311

财经新闻 ECONOMIC NEWS

24小时排行 LEADERBOARD