Api Asian Games 2022 Hangzhou dinyalakan di taman Reruntuhan Arkeologis Kota Liangzhu di Hangzhou, Provinsi Zhejiang, China timur, pada 15 Juni 2023. (Xinhua/Huang Zongzhi)
HANGZHOU, 24 Agustus (Xinhua) -- Estafet obor Asian Games Hangzhou akan dimulai pada 8 September dan mencakup 11 kota di Provinsi Zhejiang, China timur, hingga 20 September, demikian disampaikan pihak penyelenggara dalam sebuah konferensi pers di Hangzhou pada Kamis (24/8).
Proses pendaftaran untuk pesta olahraga itu telah rampung, dengan 12.417 atlet dan 4.975 ofisial dari 45 negara dan kawasan telah mendaftarkan diri untuk berpartisipasi, menurut Komite Penyelenggara Asian Games Hangzhou (Hangzhou Asian Games Organising Committee/HAGOC).
Asian Games Hangzhou akan mempertandingkan 40 cabang olahraga (cabor), 61 disiplin, dan 481 nomor. Sebanyak 29 cabor telah dimasukkan dalam program Olimpiade Paris 2024, sementara lainnya merupakan cabor yang mencerminkan keberagaman budaya olahraga di benua Asia, seperti sepak takraw dari Asia Tenggara dan kabaddi dari Asia Selatan.
Asian Games Hangzhou akan dibuka pada 23 September dan ditutup pada 8 Oktober, dengan perebutan medali emas pertama akan dilaksanakan pada 24 September. Kompetisi sepak bola, bola voli, dan kriket akan dimulai sebelum upacara pembukaan. Selesai