Pengiriman ponsel pintar lipat China naik 173 persen pada Q2 2023

2023-08-21 10:48:22   来源:新华社

Seorang staf menunjukkan ponsel lipat Huawei Mate X 5G dalam sebuah konferensi pers di Shenzhen, Provinsi Guangdong, China selatan, pada 23 Oktober 2019. (Xinhua/Mao Siqian)

   BEIJING, 20 Agustus (Xinhua) -- Pasar ponsel pintar (smartphone) lipat (foldable) mencatatkan pertumbuhan luar biasa di China, dengan pengiriman melonjak 173 persen secara tahunan (year on year/yoy) mencapai 1,26 juta unit pada kuartal kedua (Q2) 2023, demikian menurut sebuah laporan industri.

   Pada paruh pertama tahun ini, China mengirim 2,27 juta unit ponsel lipat, menandai lonjakan 102 persen dari periode yang sama tahun lalu, ungkap firma riset pasar global International Data Corporation (IDC).

   Huawei mempertahankan posisi teratasnya di pasar ponsel pintar lipat domestik dengan mencatatkan pangsa pasar sebesar 43 persen pada kuartal kedua tahun ini, sementara Vivo naik ke posisi kedua dengan menguasai pangsa pasar 19,7 persen. Oppo mengamankan pangsa pasar sebesar 15,9 persen, menempati posisi ketiga pada kuartal kedua, seperti ditunjukkan data dari IDC.

   Sejak diperkenalkannya ponsel lipat, ceruk pasarnya telah mempertahankan pertumbuhan pesat dan saat ini menjadi satu-satunya segmen yang terus menunjukkan tren peningkatan di pasar ponsel pintar secara keseluruhan, ungkap IDC.

   Dengan peningkatan bertahap pada teknologi terkait engsel dan layar, serta harga produk yang terus turun, konsumen menjadi semakin reseptif terhadap ponsel pintar lipat, imbuh IDC.  Selesai

【记者:Zhang Zhaoqing,Wang Yaguangyidu 】
原文链接:http://home.xinhua-news.com/rss/newsdetaillink/fe4cd2317ba47fbcc833255356dd87af/1692586104179

财经新闻 ECONOMIC NEWS

24小时排行 LEADERBOARD