BEIJING, 3 Agustus (Xinhua) -- China berharap pihak-pihak terkait di Niger dapat menyelesaikan konflik secara damai melalui dialog dan mengembalikan tatanan normal secepat mungkin, kata seorang juru bicara Kementerian Luar Negeri (Kemenlu) China saat dimintai komentar mengenai situasi di Niger.
Juru bicara tersebut mengatakan bahwa China mengikuti perkembangan situasi di Niger dengan saksama serta mencatat pernyataan-pernyataan relevan dari Perserikatan Bangsa-Bangsa (PBB) dan Komunitas Ekonomi Negara-Negara Afrika Barat (Economic Community of West African States/ECOWAS).
Presiden Mohamed Bazoum merupakan sahabat China, dan China berharap keselamatan pribadi sang presiden terjamin dan pihak-pihak terkait di Niger akan mempertimbangkan kepentingan fundamental bangsa dan rakyatnya, menyelesaikan konflik secara damai melalui dialog, memulihkan tatanan normal secepat mungkin, serta menjunjung tinggi stabilitas dan pembangunan bangsa, kata juru bicara tersebut.
"Kami percaya Niger dan negara-negara lain di kawasan tersebut memiliki kebijaksanaan dan kapabilitas untuk menemukan solusi politik bagi situasi saat ini," ujar juru bicara itu.
"Kami sangat peduli dengan keselamatan dan keamanan warga negara serta institusi China di sana. Kemenlu dan kedutaan besar kami di Niger telah mengeluarkan peringatan keamanan guna mengingatkan warga negara dan institusi China di Niger agar tetap berhati-hati dan bersiap untuk respons darurat," lanjut juru bicara tersebut.
Kemenlu dan misi China di Niger akan terus melakukan komunikasi erat dengan warga negara dan institusi China di Niger, memberikan perlindungan dan bantuan konsuler tepat waktu, serta melakukan segala upaya yang dapat dilakukan untuk melindungi nyawa dan properti mereka, tambah juru bicara tersebut. Selesai