Topan Khanun mendekat, Zhejiang di China timur naikkan level tanggap darurat

2023-08-03 13:15:49   来源:新华社

Foto menunjukkan kapal-kapal nelayan yang berlindung dari Topan Khanun, yang tengah bergerak mendekat, di sebuah pelabuhan di Kota Yuhuan, Provinsi Zhejiang, China timur, pada 31 Juli 2023. (Xinhua/Duan Junli)

   HANGZHOU, 2 Agustus (Xinhua) -- Provinsi Zhejiang di China timur pada Rabu (2/8) menaikkan status tanggap daruratnya dari Level IV ke Level III, seiring Topan Khanun, yang merupakan topan keenam tahun ini, bergerak mendekat.

   Khanun, yang datang setelah Topan Doksuri, kemungkinan akan membawa hujan lebat ke provinsi pesisir itu dan menimbulkan gelombang laut setinggi 8-10 meter dalam beberapa hari mendatang, papar layanan meteorologi Zhejiang.

   Pada Rabu pukul 08.00 waktu setempat, topan tersebut terpantau berada 610 kilometer sebelah tenggara Kota Yuhuan, dengan kecepatan angin maksimum di dekat pusatnya mencapai level 16, kata layanan meteorologi itu, menambahkan bahwa topan tersebut kemungkinan akan semakin menguat saat bergerak ke arah pesisir.

   Otoritas maritim Zhejiang telah meningkatkan patroli keamanan dan secara aktif menjangkau kapal-kapal yang berlindung, mengimbau mereka agar melakukan langkah-langkah pencegahan yang diperlukan.

   Observatorium nasional China pada Rabu memperbarui peringatan biru dan menyarankan kepada provinsi-provinsi pesisir seperti Fujian dan Zhejiang agar melakukan persiapan darurat untuk menghadapi topan tersebut.

   China memiliki sistem peringatan cuaca empat tingkat berkode warna, dengan warna merah mewakili peringatan paling parah, diikuti warna oranye, kuning, dan biru.  Selesai

【记者:Yao Yuan,Tang Tao,Qiang Lijingyidu,Duan Junli 】
原文链接:http://home.xinhua-news.com/rss/newsdetaillink/d869cbb017269eb7a88587df2a24f820/1691039752405

财经新闻 ECONOMIC NEWS

24小时排行 LEADERBOARD