JUDUL: Delegasi Turkiye berangkat untuk ikuti Universiade Chengdu dengan semangat tinggi
DATELINE: 25 Juli 2023
DURASI: 00:01:00
LOKASI: ISTANBUL, Turkiye
KATEGORI: OLAHRAGA
SHOTLIST:
1. Berbagai cuplikan situasi bandara
2. SOUNDBITE 1 (Bahasa Turkiye): MEHMET GUNAY, Presiden Federasi Olahraga Universitas Turkiye
3. SOUNDBITE 2 (Bahasa Turkiye): YILMAZ GOKTEKIN, Kepala pelatih tim nasional senam artistik Turkiye
4. SOUNDBITE 3 (Bahasa Turkiye): SEVVAL ILAYDA TARHAN, Atlet menembak
STORYLINE:
Delegasi Turkiye untuk Pesta Olahraga Universitas Sedunia Musim Panas (Universiade) Federasi Olahraga Universitas Internasional (FISU) ke-31 di Chengdu telah berangkat ke China. Pada Senin (24/7), kelompok pertama atlet dan pelatih terbang dari Istanbul untuk mengikuti ajang tersebut.
Universiade akan digelar di Chengdu, Provinsi Sichuan, China barat daya, mulai 28 Juli hingga 8 Agustus, dengan total 18 cabang olahraga dipertandingkan.
SOUNDBITE 1 (Bahasa Turkiye): MEHMET GUNAY, Presiden Federasi Olahraga Universitas Turkiye
"Penting bagi kami untuk membangun hubungan yang sportif dan kultural dengan masyarakat China sembari mempelajari adat budaya China yang kaya dan sudah lama ada serta kekayaan sejarahnya."
SOUNDBITE 2 (Bahasa Turkiye): YILMAZ GOKTEKIN, Kepala pelatih tim nasional senam artistik Turkiye
"China selalu menjadi yang terdepan dalam hal teknologi. Kami akan pergi ke sana dan melihat. Kita harus terbuka terhadap hal-hal seperti itu (teknologi tinggi) sekarang. Kami akan menjajalnya, dan kami akan mencoba memanfaatkannya."
SOUNDBITE 3 (Bahasa Turkiye): SEVVAL ILAYDA TARHAN, Atlet menembak
"Saya sangat penasaran dengan Chengdu. Orang bilang kota itu adalah kota panda. Saya ingin melihat panda. Ini (Universiade) akan menjadi pengalaman yang menyenangkan karena saya melihat banyak kendaraan otonomos di internet. Saya melihat video-videonya. Saya akan merasakannya untuk kali pertama. Saya sangat bersemangat saat ini."
Koresponden Kantor Berita Xinhua melaporkan dari Istanbul, Turkiye.
(XHTV)