Rute perdagangan utama via jalur kereta Afghanistan-Iran dibuka

2023-07-14 18:32:11   来源:新华社

JUDUL: Rute perdagangan utama via jalur kereta Afghanistan-Iran dibuka

DATELINE: 13 Juli 2023

DURASI: 00:01:15

LOKASI: HERAT, Afghanistan

KATEGORI: EKONOMI

 

SHOTLIST:

1. Berbagai cuplikan upacara pembukaan jalur perdagangan utama antara Afghanistan dan Iran

2. SOUNDBITE (Bahasa Dari): ZABIHULLAH MUJAHID, Kepala juru bicara pemerintahan sementara Afghanistan

 

STORYLINE:

 

Rute perdagangan utama via jalur kereta antara Afghanistan dan negara tetangganya Iran secara resmi dibuka di Provinsi Herat, Afghanistan barat, pada Selasa (11/7).

Berbicara dalam kesempatan itu, kepala juru bicara pemerintahan sementara Afghanistan Zabihullah Mujahid menyambut baik langkah itu sebagai sebuah langkah penting untuk meningkatkan hubungan ekonomi di kawasan tersebut, dengan mengatakan bahwa jaringan jalur kereta itu dapat menghubungkan Afghanistan ke Iran dan selanjutnya ke Turkiye dan Eropa.

SOUNDBITE (Bahasa Dari): ZABIHULLAH MUJAHID, Kepala juru bicara pemerintahan sementara Afghanistan

"Hari ini adalah peresmiannya. Peresmian barang-barang komersial telah dicapai dari Turkiye ke Afghanistan dan ini merupakan hal yang bagus bahwa jalur kereta ini akan menghubungkan Afghanistan ke Eropa melalui jalur kereta tersebut dan ini adalah peresmiannya."   

Mujahid meninjau bahwa di masa yang akan datang selain mengangkut barang komersial, jalur kereta itu juga akan mengangkut penumpang.

Jalur kereta lintas perbatasan Herat-Khaf sepanjang 225 kilometer menghubungkan Provinsi Herat di Afghanistan barat dengan negara tetangganya Iran. Bagian keempat dari jalur kereta yang berada di Provinsi Herat, Afghanistan, itu akan rampung pada 2023.

 

Koresponden Kantor Berita Xinhua melaporkan dari Herat, Afghanistan.

(XHTV)

【记者:Zhao Jiasong,Aria 】
原文链接:http://home.xinhua-news.com/rss/newsdetaillink/0cddea2ae419fca368f5cbff68a3a7e8/1689330733924

财经新闻 ECONOMIC NEWS

24小时排行 LEADERBOARD