PLTA Bendungan Tiga Ngarai hasilkan lebih dari 1,6 triliun kWh listrik dalam 20 tahun

2023-07-12 20:17:24   来源:新华社

JUDUL: PLTA Bendungan Tiga Ngarai hasilkan lebih dari 1,6 triliun kWh listrik dalam 20 tahun

DATELINE: 11 Juli 2023

DURASI: 00:00:58

LOKASI: WUHAN, China

KATEGORI: EKONOMI

 

SHOTLIST:

1. Berbagai cuplikan PLTA Bendungan Tiga Ngarai

 

STORYLINE:

Data resmi pada Senin (10/7) menunjukkan bahwa Pembangkit Listrik Tenaga Air (PLTA) Bendungan Tiga Ngarai di Sungai Yangtze, China, menghasilkan lebih dari 1,6 triliun kWh listrik dalam 20 tahun sejak unit generator pertamanya dioperasikan untuk menghasilkan listrik pada Juli 2003.

Energi bersih yang dihasilkan oleh PLTA tersebut dalam dua dekade terakhir diperkirakan setara dengan listrik yang dihasilkan oleh lebih dari 480 juta ton batu bara standar, dan memangkas emisi karbon dioksida sebesar 1,32 miliar ton. 

Dilengkapi dengan 34 generator turbo tenaga air, PLTA tersebut memiliki kapasitas pembangkit energi gabungan sebesar 22,5 juta kilowatt dan kapasitas pembangkit listrik tahunan yang dirancang mencapai 88,2 miliar kWh. 

PLTA Bendungan Tiga Ngarai, yang dianggap sebagai tulang punggung sistem kelistrikan China, mentransmisikan listrik bersih sebagian besar ke bagian timur, tengah, dan selatan China. 

 

Koresponden Kantor Berita Xinhua melaporkan dari Wuhan, China.

(XHTV)

【记者:Pan Zhiwei 】
原文链接:http://home.xinhua-news.com/rss/newsdetaillink/bd7558dc68f4e087c833255356dd87af/1689164246831

财经新闻 ECONOMIC NEWS

24小时排行 LEADERBOARD