Mesir jual sejumlah BUMN ke sektor swasta senilai 1,9 miliar dolar AS

2023-07-12 19:28:22   来源:新华社

JUDUL: Mesir jual sejumlah BUMN ke sektor swasta senilai 1,9 miliar dolar AS

DATELINE: 12 Juli 2023

DURASI: 00:02:02

LOKASI: Kairo

KATEGORI: EKONOMI

 

SHOTLIST:

1. Berbagai cuplikan tampilan eksterior kantor Kabinet Mesir

2. Perdana Menteri (PM) Mesir Mostafa Madbouly berbicara

3. Berbagai cuplikan kantor pusat Bursa Efek Mesir di Kairo

 

STORYLINE:

Perdana Menteri (PM) Mesir Mostafa Madbouly pada Selasa (11/7) mengatakan bahwa pemerintah negara itu sejauh ini telah menandatangani kontrak senilai 1,9 miliar dolar AS (1 dolar AS = Rp15.162) dengan sektor swasta untuk menjual saham di sejumlah badan usaha milik negara (BUMN).

Pemerintah Mesir akan segera mengumumkan sejumlah kesepakatan lain senilai 1 miliar dolar AS, kata Madbouly dalam sebuah konferensi pers di Ibu Kota Administratif Baru Mesir di luar Kairo.

Penjualan sejumlah BUMN ini merupakan bagian dari program Mesir yang diluncurkan oleh pemerintah pada Januari 2023.

Madbouly mengatakan bahwa sebagian besar BUMN tersebut dijual kepada pihak swasta dalam rangka mendorong sektor swasta di negara itu.

Dia menambahkan bahwa negara akan sepenuhnya keluar dari beberapa sektor untuk mendukung sektor swasta, dan menyangkal keterkaitan langkah ini dengan Dana Moneter Internasional (IMF) atau lembaga internasional lainnya.

IMF pada Desember tahun lalu menyetujui pinjaman kepada Mesir sekitar 3 miliar dolar AS selama 46 bulan untuk mendukung program reformasi ekonomi negara itu, dengan harapan bahwa hal ini akan membuka jalan bagi "pertumbuhan yang berkelanjutan, inklusif, dan dengan sektor swasta sebagai ujung tombak."

IMF meminta pemerintah Mesir untuk secara permanen beralih ke "rezim nilai tukar yang fleksibel" dan mengurangi "campur tangan negara" dalam perekonomian sebagai bagian dari reformasi ekonomi tersebut.

Sementara itu, Madbouly mengatakan bahwa pemerintah Mesir menargetkan untuk meningkatkan ekspor komoditas sebesar 20 persen per tahun, pendapatan pariwisata sebesar 20 persen per tahun, dan investasi asing langsung sebesar 10 persen per tahun dalam kurun waktu 3 tahun.

Dia menekankan bahwa pemerintah Mesir menetapkan target pendapatan total sekitar 191 miliar dolar AS pada 2026.

Pound Mesir kehilangan separuh nilainya terhadap dolar AS sejak Maret 2022. Devaluasi mata uang tersebut mengakibatkan kekurangan mata uang asing dan penundaan pengiriman impor.

Krisis ekonomi negara itu diperburuk oleh konflik Rusia-Ukraina yang sedang berlangsung, yang membuat rantai pasokan makanan global tidak stabil.

 

Koresponden Kantor Berita Xinhua melaporkan dari Kairo.

(XHTV)

【记者:Yu Fuqing,Yang Yiran 】
原文链接:http://home.xinhua-news.com/rss/newsdetaillink/5f39f34032cd13cbf17a541bb5900b47/1689161304633

财经新闻 ECONOMIC NEWS

24小时排行 LEADERBOARD