JUDUL: Menilik proses pengiriman NEV China ke luar negeri
DATELINE: 6 Juli 2023
DURASI: 00:02:48
LOKASI: GUANGZHOU, China
KATEGORI: EKONOMI
SHOTLIST:
1. STANDUP 1 (Bahasa Inggris): HUO SIYING, Koresponden Xinhua
2. STANDUP 2 (Bahasa Inggris): HUO SIYING, Koresponden Xinhua
3. STANDUP 3 (Bahasa Inggris): HUO SIYING, Koresponden Xinhua
4. SOUNDBITE (Bahasa Mandarin): LI LIXIANG, Bea Cukai Nansha
STORYLINE:
STANDUP 1 (Bahasa Inggris): HUO SIYING, Koresponden Xinhua
"Seiring pesatnya pertumbuhan industri kendaraan energi baru (new energy vehicle/NEV) di China dalam beberapa tahun terakhir, banyak produsen mobil China membidik pasar global. Ekspor kendaraan yang lebih ramah lingkungan dan lebih pintar menjadi kekuatan pendorong baru bagi ekspor perdagangan luar negeri. Kami akan melakukan tur perihal proses kendaraan energi baru itu dimuat di sini dan dikirim ke seluruh dunia dan untuk mengetahui alasan di balik pertumbuhan ekspor tersebut."
Di terminal ekspor kendaraan di Pelabuhan Nansha di Guangzhou, Provinsi Guangdong, China selatan, deretan mobil baru dimuat dengan hati-hati ke dalam kapal-kapal kargo berukuran besar, siap untuk dikirim ke luar negeri.
Sebagai pusat ekonomi dan perdagangan yang penting di China selatan, Pelabuhan Nansha membuka tujuh rute ekspor mobil untuk perdagangan luar negeri, menarik lebih dari 10 merek mobil, termasuk Chevrolet, Changan, Geely, dan lainnya.
Pelabuhan itu dapat menangani lebih dari dua juta unit kendaraan per tahun.
STANDUP 2 (Bahasa Inggris): HUO SIYING, Koresponden Xinhua
"Saatnya menaiki kapal. Saat ini, kami akan menaiki salah satu kendaraan tersebut untuk melihat seperti apa bagian di dalam kapal itu. Ayo kita jalan."
STANDUP 3 (Bahasa Inggris): HUO SIYING, Koresponden Xinhua
"Kami mengikuti tur proses ekspor kendaraan energi baru China. Sebenarnya, ini baru permulaan. Ekspor kendaraan energi baru China diperkirakan akan tumbuh di tahun-tahun mendatang. Selama bertahun-tahun, China menjadi pionir dalam pengembangan energi baru dan terus menyumbangkan kekuatannya demi tujuan dekarbonisasi global."
SOUNDBITE (Bahasa Mandarin): LI LIXIANG, Bea Cukai Nansha
"Sejak awal tahun ini, NEV China mencatatkan pertumbuhan ekspor yang kuat. Ambil Pelabuhan Nansha sebagai contoh, dari Januari hingga Mei, pelabuhan itu telah mengekspor 77.000 unit kendaraan, melonjak 71 persen secara tahunan (year on year/yoy). Dari jumlah itu, 15.600 unit di antaranya merupakan NEV, meningkat 10,9 kali lipat dari periode yang sama tahun lalu. Pangsa NEV meningkat dari semula di bawah 3 persen tahun lalu menjadi lebih dari 20 persen."
China kini berada di jalur yang tepat untuk menjadi negara pengekspor mobil terkemuka di dunia.
Menurut data dari Administrasi Umum Kepabeanan (General Administration of Customs/GAC) China, ekspor kendaraan negara itu melonjak menjadi sekitar 1,07 juta unit pada kuartal pertama 2023, yang menunjukkan bahwa China menjadi negara pengekspor mobil terbesar di dunia selama periode tersebut.
Dari Januari hingga Mei 2023, China telah mengirim 1,93 juta unit kendaraan ke luar negeri, meningkat 80 persen (yoy).
Koresponden Kantor Berita Xinhua melaporkan dari Guangzhou, China.
(XHTV)