Kekeringan berdampak pada 710.000 hektare lahan pertanian di Hebei, China utara

2023-07-07 11:25:56   来源:新华社

JUDUL: Kekeringan berdampak pada 710.000 hektare lahan pertanian di Hebei, China utara

DATELINE: 6 Juli 2023

DURASI: 00:02:55

LOKASI: SHIJIAZHUANG, China

KATEGORI: PERTANIAN

 

SHOTLIST:

1. Berbagai cuplikan lahan pertanian di Hebei

 

STORYLINE:

Kekeringan telah berdampak pada sekitar 10,65 juta mu (710.000 hektare) lahan pertanian di Provinsi Hebei, China utara, kata departemen sumber daya air provinsi tersebut pada Rabu (5/7).

Akibat curah hujan yang rendah dan suhu yang tinggi belakangan ini, wilayah tengah dan utara Hebei dilaporkan mengalami kekeringan. Saat ini, provinsi itu telah mengaktifkan respons darurat kekeringan Tingkat Empat.

Pada paruh pertama tahun ini, Hebei mencatatkan curah hujan rata-rata 123,2 mm, 13 persen lebih rendah dari rata-rata selama periode yang sama di tahun-tahun sebelumnya. Total curah hujan selama enam bulan pertama 2023 merupakan yang terendah yang pernah tercatat dalam periode ini sejak 1956.

Khususnya, pada Juni saja, curah hujan rata-rata Hebei tidak lebih dari 29 mm, 60 persen lebih rendah dibandingkan rata-rata untuk periode yang sama di tahun-tahun sebelumnya.

Provinsi tersebut telah mengalokasikan sumber daya air guna memperluas area irigasi, yang mencakup 17,64 juta mu (1,176 juta hektare) lahan pertanian, sebagai upaya meminimalkan kerugian.

Sejak awal tahun ini, Hebei juga telah meningkatkan debit waduk di bagian hulu untuk membantu penambahan air demi ekosistem dan pertanian setempat.

China memiliki sistem respons darurat empat tingkat untuk penanggulangan bencana, dengan Level Empat sebagai yang terendah dan Level Satu sebagai yang tertinggi.

 

Koresponden Kantor Berita Xinhua melaporkan dari Shijiazhuang, China.

(XHTV)

【记者:Wang Kun 】
原文链接:http://home.xinhua-news.com/rss/newsdetaillink/35446ef963c5d4c4e667bfc701b25963/1688700359311

财经新闻 ECONOMIC NEWS

24小时排行 LEADERBOARD