Penampil asal China hadirkan keberagaman dalam parade Lord Mayor's Show di London

2022-11-14 14:59:06   来源:新华社

JUDUL: Penampil asal China hadirkan keberagaman dalam parade Lord Mayor's Show di London

DATELINE: 14 November 2022

DURASI: 00:04:18

LOKASI: London

KATEGORI: MASYARAKAT

 

SHOTLIST:

1. Berbagai cuplikan rombongan China di parade Lord Mayor's Show 

2. Berbagai cuplikan prosesi parade

3. Berbagai cuplikan Alderman Nicholas Lyons dalam sebuah kereta emas

 

STORYLINE:

Parade tahunan "Lord Mayor's Show" digelar pada Sabtu (12/11) di City of London. Sejumlah partisipan asal China kembali menyuguhkan penampilan memukau selama parade tersebut dan menghadirkan keberagaman ke dalam pertunjukan tersebut.  

Melibatkan band militer, tim universitas, dan organisasi sosial, parade itu dimulai dari Mansion House, kediaman resmi Lord Mayor of London, dan melewati beberapa bangunan terkenal lainnya, memamerkan tampilan kuno dan modern kota itu sekaligus mendemonstrasikan antusiasme dan budayanya. 

Alderman Nicholas Lyons, Lord Mayor City of London ke-694, melakukan perjalanan dengan sebuah kereta emas dan menyapa kerumunan warga.

Di tengah prosesi itu, sebuah tim dari Asosiasi Zhejiang-Inggris (Zhejiang UK Association/ZJUKA) yang mengusung tema "Harapan, Rumah, Harmoni, Kesehatan", menyuguhkan pertunjukan tradisional China seperti tari pita naga dan tari genderang pinggang, yang mendapatkan pujian dari penonton.  

Selain ZJUKA, Kamar Dagang China di Inggris dan Kantor Ekonomi dan Perdagangan Hong Kong di London ikut ambil bagian dalam Lord Mayor's Show tahun ini, memamerkan elemen-elemen tradisional China dalam parade itu.

Setiap tahunnya, sekitar 7.000 orang, 200 ekor kuda, dan lebih dari 100 prosesi berpartisipasi dalam Lord Mayor's Show yang memiliki sejarah selama lebih dari 800 tahun. 

Berasal dari tradisi pemilihan seorang lord mayor setiap tahunnya untuk mewakili pusat bisnis tradisional di London tersebut dan melakukan perjalanan dari City of London ke Westminster guna bersumpah setia kepada raja atau ratu, pertunjukan itu kini menjadi semacam karnaval bagi warga.

  

Koresponden Kantor Berita Xinhua melaporkan dari London.

(XHTV)

【记者:zhaoxiaonadujuanlinshuoshixisheng 】
原文链接:http://home.xinhua-news.com/rss/newsdetaillink/875ae9f2ab55f4f6f9110662f8981993/1668409149157

财经新闻 ECONOMIC NEWS

24小时排行 LEADERBOARD