Konsumsi listrik China naik 7,4 persen pada Mei 2023

2023-06-15 08:39:12   来源:新华社

Beberapa pekerja membersihkan panel fotovoltaik usai diterpa cuaca berangin di sebuah pembangkit listrik fotovoltaik di Yinchuan, Daerah Otonom Etnis Hui Ningxia, China barat laut, pada 25 Maret 2023. (Xinhua/Wang Peng)

   BEIJING, 14 Juni (Xinhua) -- Konsumsi listrik, sebuah barometer utama aktivitas ekonomi, di China mempertahankan pertumbuhan yang stabil pada bulan lalu, yang didorong oleh pemulihan ekonomi negara itu secara keseluruhan, tunjuk data resmi pada Rabu (14/6).

   Total konsumsi listrik di China meningkat 7,4 persen secara tahunan (year on year/yoy) pada Mei menjadi 722,2 miliar kilowatt-jam (kWh), menurut Administrasi Energi Nasional (National Energy Administration/NEA) China.

   Konsumsi listrik di industri primer melonjak 16,9 persen (yoy). Sementara, listrik yang dikonsumsi oleh sektor sekunder dan tersier masing-masing naik sebesar 4,1 persen dan 20,9 persen.

   Konsumsi listrik rumah tangga mencatatkan peningkatan sebesar 8,2 persen (yoy) menjadi 87,6 miliar kWh pada Mei, menurut NEA.

   Dalam lima bulan pertama tahun ini, konsumsi listrik di China mencapai 3,53 triliun kWh, naik 5,2 persen dari tahun lalu.  Selesai

【记者:Luo Qi,Zhou Qianxianyidu,Dai Xiaohe 】
原文链接:http://home.xinhua-news.com/rss/newsdetaillink/1d5c83e41f2fc4cad51c8ddfa60ba0ca/1686789555353

财经新闻 ECONOMIC NEWS

24小时排行 LEADERBOARD