Kepala pemerintah regional mengatakan 12 orang dipastikan tewas di Hola Prystan dan lima di Oleshky.
MOSKOW, 13 Juni (Xinhua) -- Jumlah korban tewas akibat hancurnya bendungan pembangkit listrik tenaga air (PLTA) Kakhovka dan banjir besar di wilayah Kherson mencapai 17 orang, demikian disampaikan oleh kepala pemerintah regional Andrei Alekseyenko pada Selasa (13/6).
"Pagi ini, 12 orang dipastikan tewas di Hola Prystan dan lima di Oleshky," kata Alekseyenko dalam sebuah unggahan telegram.
Pejabat tersebut menambahkan bahwa pekerjaan yang dilakukan di lokasi-lokasi yang terdampak sangat terhambat oleh masalah komunikasi, khususnya di Oleshky dan Hola Prystan.
Serangan yang menyasar PLTA Kakhovka pada 6 Juni itu menyebabkan bencana banjir menyusul runtuhnya bendungan Kakhovka, memaksa ribuan penduduk untuk mengungsi. Selesai