Arab Saudi siap perluas kerja sama dengan China

2023-06-13 17:52:42   来源:新华社

JUDUL: Arab Saudi siap perluas kerja sama dengan China

DATELINE: 13 Juni 2023

DURASI: 00:02:09

LOKASI: Riyadh

KATEGORI: EKONOMI

 

SHOTLIST:

1. Berbagai cuplikan lokasi penyelenggaraan acara

2. SOUNDBITE 1 (Bahasa Arab): BANDAR BIN IBRAHIM ALKHORAYEF, Menteri Perindustrian dan Sumber Daya Mineral Arab Saudi

2. SOUNDBITE 2 (Bahasa Arab): BANDAR BIN IBRAHIM ALKHORAYEF, Menteri Perindustrian dan Sumber Daya Mineral Arab Saudi

4. Berbagai cuplikan lokasi penyelenggaraan

5. SOUNDBITE 3 (Bahasa Arab): BANDAR BIN IBRAHIM ALKHORAYEF, Menteri Perindustrian dan Sumber Daya Mineral Arab Saudi

 

STORYLINE:

Menteri Perindustrian dan Sumber Daya Mineral Arab Saudi Bandar bin Ibrahim Alkhorayef pada Minggu (11/6) mengatakan bahwa Arab Saudi siap untuk lebih lanjut memperluas kerja sama dengan China di berbagai sektor seperti industri dan pertambangan.

Berbicara kepada Xinhua di sela-sela Konferensi Bisnis Arab-China ke-10 di Riyadh, Alkhorayef mencatat bahwa hubungan antara kedua negara, yang didasarkan pada kepentingan bersama, mencapai kemajuan yang stabil dan signifikan dalam beberapa tahun terakhir.

SOUNDBITE 1 (Bahasa Arab): BANDAR BIN IBRAHIM ALKHORAYEF, Menteri Perindustrian dan Sumber Daya Mineral Arab Saudi

"Arab Saudi memiliki hubungan yang baik dengan China. Pihak Saudi siap untuk lebih lanjut memperluas kerja sama dengan China di bidang industri, sumber daya pertambangan, energi, dan logistik di bawah kerangka strategis Visi Saudi 2030."

Alkhorayef menjelaskan bahwa strategi industri Arab Saudi berfokus untuk menjadikan negara kerajaan tersebut sebagai stasiun logistik global dan zona industri besar.

Dikatakan oleh Alkhorayef bahwa Arab Saudi siap mencari lebih banyak peluang kerja sama di Pameran China-Negara-Negara Arab keenam yang akan diselenggarakan di Ningxia, China barat laut, pada September mendatang.

SOUNDBITE 2 (Bahasa Arab): BANDAR BIN IBRAHIM ALKHORAYEF, Menteri Perindustrian dan Sumber Daya Mineral Arab Saudi

"Arab Saudi akan menjadi tamu kehormatan di Pameran China-Negara-negara Arab, yang akan diselenggarakan tahun ini di Ningxia. Melalui pameran ini, kami berharap dapat meningkatkan komunikasi antara sektor swasta Arab Saudi dan China."

Menteri itu mengatakan bahwa Arab Saudi akan semaksimal mungkin memanfaatkan lokasinya yang menguntungkan dan sumber daya alamnya yang berlimpah guna menciptakan lingkungan investasi yang baik bagi kalangan pengusaha dari seluruh dunia.

SOUNDBITE 3 (Bahasa Arab): BANDAR BIN IBRAHIM ALKHORAYEF, Menteri Perindustrian dan Sumber Daya Mineral Arab Saudi

"Pemerintah Arab Saudi serius dalam menciptakan peluang untuk sektor investasi secara umum dan untuk perusahaan-perusahaan China, dan arahannya jelas bagi kami di pemerintahan untuk memfasilitasi pekerjaan seluruh investor internasional, terutama mitra China kami."

 

Koresponden Kantor Berita Xinhua melaporkan dari Riyadh.

(XHTV)

【记者:Yang Yiran,Wang Haizhou,Duan Minfu,Hu Guan 】
原文链接:http://home.xinhua-news.com/rss/newsdetaillink/9550bc4a6ea2a4e368f5cbff68a3a7e8/1686649965563

财经新闻 ECONOMIC NEWS

24小时排行 LEADERBOARD