China sumbangkan 3.500 ton lebih biji-bijian ke Suriah yang dilanda gempa

2023-06-13 17:06:15   来源:新华社

JUDUL: China sumbangkan 3.500 ton lebih biji-bijian ke Suriah yang dilanda gempa

DATELINE: 12 Juni 2023

DURASI: 00:02:25

LOKASI: Damaskus

KATEGORI: POLITIK/MASYARAKAT

 

SHOTLIST:

1. Berbagai cuplikan upacara penyerahan sumbangan

2. SOUNDBITE 1 (Bahasa Arab): KHALED HBOUBATI, Presiden Bulan Sabit Merah Arab Suriah (Syrian Arab Red Crescent/SARC) 

3. SOUNDBITE 2 (Bahasa Arab): SHI HONGWEI, Duta Besar China untuk Suriah

 

STORYLINE:

China pada Minggu (11/6) menyumbangkan lebih dari 3.500 ton biji-bijian kepada Suriah untuk mendukung pemulihan negara yang dilanda perang itu setelah diguncang gempa bumi mematikan pada Februari lalu.

Presiden Bulan Sabit Merah Arab Suriah (Syrian Arab Red Crescent/SARC) Khaled Hboubati dan Duta Besar China untuk Suriah Shi Hongwei menghadiri upacara penyerahan lima pengiriman 2.336 ton gandum dan 1.180 ton beras di markas besar SARC di Damaskus.

SOUNDBITE 1 (Bahasa Arab): KHALED HBOUBATI, Presiden Bulan Sabit Merah Arab Suriah (Syrian Arab Red Crescent/SARC)

"Jumlah bantuan yang diberikan oleh pemerintah China kepada SARC terdiri dari lima pengiriman gandum dan beras. Atas nama seluruh rakyat Suriah dan SARC, kami mengucapkan terima kasih kepada pemerintah China atas bantuannya bagi rakyat Suriah selama krisis kemanusiaan yang tengah kami alami ini."

Sementara itu, Duta Besar Shi Hongwei mengatakan bahwa China akan terus memberikan bantuan kemanusiaan kepada Suriah dan akan ambil bagian dalam proses rekonstruksi di negara tersebut.

Shi berharap masyarakat Suriah dapat mengatasi dampak gempa dengan cepat.

SOUNDBITE 2 (Bahasa Arab): SHI HONGWEI, Duta Besar China untuk Suriah

"Setelah gempa mengguncang, pemerintah China sangat prihatin dan kami mengikuti berita setiap hari tentang apa yang terjadi di Suriah. Itu sebabnya kami menawarkan bantuan kemanusiaan yang mendesak kepada rakyat Suriah. Kali ini, kami menawarkan biji-bijian berupa gandum dan beras yang diperkirakan mencapai sekitar 3.500 ton, dan kami akan memberikan lebih banyak bantuan kemanusiaan kepada rakyat Suriah."

Sejak gempa dahsyat yang melanda Turkiye dan Suriah pada 6 Februari, China telah aktif terlibat untuk membantu kedua negara itu.

China menyumbangkan dua pengiriman bantuan ke Suriah pada Februari, beserta 80 ton pasokan medis dan barang-barang lainnya untuk bantuan penanganan pascagempa. Pada Mei, China menyumbangkan 225 rumah prefabrikasi ke Suriah.

 

Koresponden Kantor Berita Xinhua melaporkan dari Damaskus.

(XHTV)

【记者:Wang Jian,Meng Saifu 】
原文链接:http://home.xinhua-news.com/rss/newsdetaillink/8b0723412c47d075f17a541bb5900b47/1686647177771

财经新闻 ECONOMIC NEWS

24小时排行 LEADERBOARD